News

Ditanya Soal Cawapres, Ridwan Kamil: Belum Sampai ke Tahap Itu

Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil masih belum percaya diri (pede) menjadi calon wakil presiden mendampingi Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto untuk turun gelanggang di Pilpres 2024.

“Ya kan belum sampai ke tahap itu. Namun kalau takdirnya sudah sampai ke situ, pertanyaannya pasti dijawab juga dengan mudah, kira-kira begitu,” ujar Ridwan Kamil usai menyambangi kediaman Airlangga, di Jalan Widya Chandra, Jakarta Selatan, Minggu (15/5/2022).

Lebih lanjut, pria yang akrab disapa Emil itu lebih ingin berbalas budi untuk memenangkan Airlangga Hartarto menjadi calon presiden di Jawa Barat. Sebab, Partai Golkar telah mengalirkan dukungan kepada Emil saat menjabat Gubernur.

“Saya mendukung cita-cita Airlangga (jadi Presiden), kapasitas dan tanggungjawabnya besar terutama ada dimensi-dimensi politik, menjelang hari H saya akan berbalas budi,” jelasnya.

Sementara itu, Airlangga membuka peluang bagi siapapun, termasuk Emil untuk masuk ke dalam bursa calon Wakil Presiden yang nantinya akan diusung poros koalisi Indonesia Bersatu (KIB).

“Koalisi tentu terbuka terhadap perkembangan-perkembangan yang ada, dan juga kami kan sebagai Partai Golkar mengapresiasi capaian-capaian Pak Gubernur Kang Emil,” pungkasnya. [AHA]

Back to top button