News

Ditanya Peluang Cak Imin Jadi Bacawapres, PKB Tak Banyak Berharap

Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) sampai saat ini masih terus mendorong ketua umumnya, Muhaimin Iskandar atau Cak Imin bertarung di Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024. Namun Ketua Fraksi PKB DPR RI, Cucun Ahmad Sjamsyurijal mengaku tak banyak berharap bila nantinya Cak Imin digeser dari posisi sebagai bakal calon wakil presiden (bacawapres).

“Kalau misalkan nanti bergeser jadi wakil presiden. Itu keputusan hasil daripada perkembangan bagaimana dinamika politik yang ada,” katanya di kantor DPP PKB, Jakarta Pusat, Kamis (20/7/2023).

PKB, sambung dia, paham bahwa meski telah berkoalisi dengan partai Gerindra yang tergabung dalam Koalisi Kebangkitan Indonesia Raya (KKIR), tak menutup kemungkinan yang maju menjadi cawapres Prabowo Subianto bukan Cak Imin. “Makanya saya tidak berandai-andai. Belum terjadi kan, jadi tidak akan berandai-andai,” ujar dia.

Diketahui, ada banyak nama yang digadang-gadang menjadi kandidat bacawapres Prabowo Subianto, salah satunya Menteri BUMN Erick Thohir (Etho), yang terus didorong oleh Partai Amanat Nasional (PAN).

Bahkan, sebelumnya, Sekjen PAN Eddy Soeparno sempat berbicara pihaknya akan mendorong Etho untuk bertemu dengan sejumlah tokoh seperti Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar (Cak Imin) dan Prabowo Subianto untuk membuka komunikasi soal pilpres.

Menanggapi itu, Cucun berharap PAN tak hanya komunikasi ke Gerindra soal pengusulan sosok bacawapres Prabowo Subianto. “Kalau PAN mau ngajuin siapa gitu cawapres, harus ngobrol sama Gus Imin juga, jadi tidak hanya ke Pak Prabowo,” kata Cucun.

Lebih kanjut, pihaknya tak mempermasalahkan jika PAN mempunyai rekomendasi sosok cawapres untuk Prabowo. “Ya itu haknya PAN. tapi kita ingatkan dari awal PKB dan Gerindra sudah sejak awal kita duduk bareng menandatangani suatu kesepakatan perjanjian, nanti yang tetap mengambil keputusan Pak Prabowo dan Gus Imin,” jelas dia.

Back to top button