News

Didukung Bank Mayapada, Inilah.com Gandeng LSPR Gelar Uji Kompetensi Wartawan

Sedikitnya 15 wartawan yang bertugas di area kerja Jakarta siap mengikuti kegiatan Uji Kompetensi Wartawan (UKW) untuk jenjang Wartawan Muda yang diselenggarakan oleh Inilah.com bekerja sama dengan Lembaga Penguji Kompetensi Wartawan (LPKW) London School of Public Relations (LSPR)

Kegiatan yang didukung penuh Bank Mayapada itu akan dilaksanakan di THE 1O1 Jakarta Sedayu Darmawangsa pada 23-24 Februari 2024, sebagai upaya untuk meningkatkan profesionalisme serta kompetensi wartawan.

Ketua Panitia Penyelenggara UKW Sukarya Wiguna mengatakan, UKW merupakan suatu momen penting bagi para wartawan. Melalui UKW, wartawan dapat menunjukkan keahlian dan kemampuan mereka dalam dunia jurnalistik yang semakin kompleks dan berubah-ubah.

“Sebagai wartawan, kita harus selalu berusaha untuk menghadirkan informasi yang akurat, terpercaya, dan berimbang kepada masyarakat. Ini bukanlah tugas yang mudah, terutama dalam era digital yang mempercepat penyebaran informasi yang tidak terverifikasi dan kadang-kadang justru menyesatkan,” ungkap Wiguna yang juga Pemimpin Redaksi Inilah.com.

Ia pun menuturkan, UKW menjadi sangat penting untuk memastikan para wartawan memiliki keterampilan dan pengetahuan yang cukup untuk melaksanakan tugas mereka dengan baik. 

Wiguna berharap UKW ini dapat membantu meningkatkan kualitas dan kredibilitas jurnalis di Indonesia, sehingga dapat memberikan manfaat yang besar bagi masyarakat.

Sedikitnya ada 10 mata uji yang akan dihadirkan dalam UKW untuk jenjang Wartawan Muda.  Diantaranya Memahami dan Melaksanakan Kode Etik Jurnalistik, Merencanakan/Mengusulkan Liputan/Pemberitaan, Rapat Redaksi, Menulis Berita, Membangun Jejaring, Wawancara Tatap Muka dan Doorstop, serta Menyiapkan Isi Rubrik.

“Seiring dengan perkembangan teknologi dan tuntutan masyarakat terhadap kualitas jurnalistik wartawan dan industri media massa, Dewan Pers telah mencanangkan peningkatan kompetensi wartawan melalui UKW. Seorang wartawan wajib memiliki sertifikat Wartawan Muda untuk reporter, Wartawan Madya untuk redaktur/editor, serta Wartawan Utama untuk wartawan senior atau pemimpin redaksi. Dengan sertifikat ini diharapkan para wartawan dalam melakukan tugasnya dapat menunjukan kinerja secara profesional,” kata Direktur LPKW-LSPR Deddy Irwandy.

LPKW-LSPR telah mendapatkan hak izin sebagai Lembaga Penguji UKW dengan nomor 04-LPPT/SK-DP/IX/2013 dan telah melaksanakan UKW di beberapa daerah, di antaranya Palopo-Sulawesi Tengah, Lampung, Ternate-Maluku Utara, Semarang-Jawa Tengah, Denpasar-Bali, Pekanbaru-Riau, dan Tarakan-Kalimantan Utara yang diikuti oleh wartawan daerah dan beberapa media.

LPKW- LSPR juga telah melaksanakan UKW dengan beberapa media siber, seperti Inilah.com, Tirto.id, Ipotnews, Kumparan.com, Laras Pos, LidikNews, Harian Kepri, RMOL, Opini.id, dan SWA.

“Para penguji dari LPKW-LSPR berprofesi sebagai dosen yang juga wartawan aktif dan telah memiliki Sertifikat Utama serta kompeten dalam menguji UKW,” tambah Deddy.

Back to top button