Arena

Dicari! Pelatih yang Berani ke Chelsea


Chelsea mencari pelatih baru usai memutuskan mengakhiri kerja sama dengan Mauricio Pochettino akhir musim ini.

Mungkin anda suka

Padahal Pochettino tidak buruk-buruk amat setelah mampu menyelamatkan Chelsea dari keterpurukan dan finis di peringkat ke-6 klasemen akhir Liga Inggris.

The Blues di bawah Poch, juga sukses menembus kompetisi Eropa musim depan. Reece James dan kawan-kawan tinggal menunggu hasil final Piala FA antara Manchester United Vs Manchester City untuk memastikan tampil di Europa League, atau Liga Konferensi Eropa.

Kini, manajemen Chelsea membuka lowongan kepada pelatih yang berani menukangi Cole Palmer dan kawan-kawan. Sebab syaratnya berat, nama besar dan prestasi saja, tidak cukup untuk membuat Todd Boehly puas.

Nama-nama pelatih tenar mulai bermunculan untuk melatih di Stamford Bridge. Namun seperti disebutkan di atas, nama besar saja tak cukup. Malah Chelsea di bawah kendali Boehly, cenderung menyukai pelatih dengan cerita menarik saat melatih tim gurem, Graham Potter contohnya.

Berikut nama-nama pelatih ‘kurang’ bersinar yang jadi kandidat kuat melatih Chelsea musim depan.

1. Roberto De Zebri

Roberto De Zebri
Roberto De Zebri (@mufcMPB)

Namanya jadi kandidat terkuat untuk melatih Chelsea musim depan. Cerita kepelatihan De Zerbi Brighton&Hove Albion sangat cocok dengan visi Todd Boehly, membangun iklim sepak bola yang sehat tanpa belanja jor-joran.

De Zerbi sudah meninggalkan Brighton sehingga hal itu bisa mempercepat proses negosiasi.

Di tangan De Zerbi, Brighton mampu finis di posisi ketujuh Liga Inggris musim 2022/2023.

Di awal musim ini, De Zerbi juga sempat membawa Brighton jadi tim yang menakutkan namun kemudian mereka terkendala sejumlah hal termasuk cedera pemain. Brighton akhirnya finis di posisi ke-11.

2. Kieran McKenna

Kieran McKenna
Kieran McKenna (@mufcMPB)

McKenna menjadi nama selanjutnya yang dikaitkan dengan Chelsea. Keberhasilan McKenna mengantarkan Ipswich Town back to back promosi, menjadi daya tarik tersendiri.

McKenna sukses mengangkat Ipswich Town dari League One menuju Premier League musim depan lewat catatan promosi dua musim beruntun. McKenna juga terpilih sebagai manajer terbaik divisi Championships musim lalu.

Namun, Chelsea takkan mudah mendapatkan jasa pelatih 38 tahun ini. Sebab, Manchester United kabarnya juga membidik McKenna sebagai pengganti Erik Ten Hag.

McKenna dinilai bakal condong memilih Manchester United karena memiliki ikatan emosional. Ia pernah menjadi asisten pelatih di Manchester United dari 2018-2021.

3. Thomas Tuchel 

Thomas Tuchel
Thomas Tuchel (@TTuchelofficial)

Tuchel terang-terangan mengatakan ketertarikannya untuk kembali ke Liga Inggris.

Setelah gagal bersama Bayern Munchen di Jerman, peluang Tuchel kembali melatih Chelsea seperti pada 2021-2023 terbuka lebar.

Saat melatih Chelsea, Tuchel sukses mempersembahkan gelar Liga Champions kedua untuk The Blues.

Meski setelah itu, dirinya secara menyakitkan ditendang oleh Todd Boehly dari kursi pelatih Chelsea.

Jika kembali ke Stamford Bridge, Tuchel harus kuat dan tahan banting dengan tekanan yang akan diberikan manajemen untuknya.

Jadi, siapakah yang akan merapat ke Stamford Bridge menjadi nahkoda baru Chelsea untuk musim depan?
 

Back to top button