News

PSI Pamer Jatah 180 Kursi DPRD, Kaesang: Kita Masih Punya Pilkada


Partai Solodaritas Indonesia (PSI) dinyatakan tidak lolos ke Senayan lantaran gagal meraup 4 persen suara sah secara nasional dalam Pemilu 2024.

Meski begitu, Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep tak ambil pusing. Menurutnya, perjuangan PSI masih dapat dibuktikan pada Pilkada yang akan berjalan pada November nanti. Dia juga mengucapkan rasa syukurnya atas kemenangan paslon 02 Prabowo-Gibran yang meraup suara 58 persen.

“Saya ucapkan karena sudah berjuang saya juga ingin mengucapkan terima kasih kemarin sudah berjuang juga buat kami, buat PSI. Walaupun kami belum bisa masuk ke senayan enggak masalah, balik lagi perjuangannya karena juga belum selesai,” ujar Kaesang dalam acara Halal Bihalal di Rumah Juang Relawan Jokowi, Jakarta, Jumat (19/4/2024).

Namun, Kaesang mengatakan meskipun partai berlambang bunga mawar itu tak lolos ke tingkat DPR, dia mengatakan bahwa PSI berhasil mendapatkan 180 kursi DPRD.

“Walaupun kami di tingkat nasional enggak masuk ke Senayan, tapi Alhamdulillah anggota DPRD tingkat provinsi dan kabupaten kota yang dari awalnya 2019 ada 72 Alhamdulillah sekarang kita punya 180,” ucapnya.

Menurutnya, modal tersebut cukup nantinya dipersiapkan dalam Pilkada 2024. Pada pemilihan kepala daerah (Pilkada) dia berharap kursi tersebut diisi oleh orang-orang yang berkompeten.

“Kita masih punya pilkada, dimana pilkada ini harus diisi oleh orang-orang yang berkompeten kalau bisa ya, kalau dari saya pribadi sebagai Ketum PSI ya kalau bisa isinya orang PSI semua,” ucapnya.

Back to top button