News

Besok PPP Akan Umumkan Kader Baru di Harlah ke-50, Nama Sandiaga Termasuk?

Partai Persatuan Pembangunan (PPP) akan mengenalkan sejumlah tokoh yang akan menjadi kader baru pada Harlah ke-50 di ICE BSD, Tangerang, Banten, Jumat (17/2/2023). Dalam pengumuman kader baru PPP tersebut, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno juga akan hadir.

Ketua DPP PPP Achmad Baidowi mengaku masih belum memastikan apakah Sandiaga Uno adalah salah satu dari tokoh yang akan PPP perkenalkan sebagai kader baru atau tidak. Namun yang pasti Sandiaga sudah memastikan akan hadir dalam acara Harlah PPP tersebut.

“Ya besok kita liat saja, apakah beliau yang diperkenalkan atau bukan. Kalau besok beliau belum diperkenalkan, berarti ada momentum berikutnya,” katanya di Kantor DPP PPP, Jakarta, Kamis (16/2).

Awiek panggilan akrab Baidowi ini menambahkan, secara historis, Sandiaga dan PPP memang memiliki kaitan. Sebab Sandiaga berasal dari Gorontalo yang merupakan salah satu basis dari PPP.

Awiek mengaku tidak akan berandai-andai soal masa depan Sandiaga di PPP. Sebab partai berlambang Kabah itu masih menghormati Gerindra sebagai parpol tempat bernaung Sandiaga saat ini.

“Kemudian hari ini beliau masih tercatat sebagai kader partai Gerindra, kami menghormatinya tapi perbedaan itu tidak menutup kemungkinan, menutup tali silaturahmi,” kata Awiek.

Selain Sandiaga, PPP juga mengundang Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto dalam acara Harlah tersebut. Namun Sandiaga hadir dalam acar itu sebagai menteri dan bukan sebagai kader Partai Gerindra.

“Sebagaimana kawan-kawan ketahui, dalam berbagai kesempatan pada Harlah PPP di beberapa tempat bang Sandi hadir kapasitasnya sebagai menteri pariwisata dan ekonomi kreatif,” jelas Awiek.

Nama Sandiaga belakangan memang santer dikaitkan dengan PPP. Sebab Sandiaga memang sering hadir dalam acara dari Partai berlambang Kabah tersebut. Namun Sandiaga sudah menegaskan jika dia masih tetap sebagai kader Partai Gerindra. Hal itu pun sudah dia tegaskan langsung kepada Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto dalam pertemuan empat matanya beberapa waktu lalu.

Back to top button