News

Berlatar Pengusaha, Dzulfikar Ahmad Tawalla Terpilih Jadi Ketum Pemuda Muhammadiyah

Dzulfikar Ahmad Tawalla terpilih sebagai Ketua Umum (Ketum) Pimpinan Pusat (PP) Pemuda Muhammadiyah periode 2023-2027. Pemilihan ketum ini melalui rapat formatur beranggotakan 13 anggota PP Pemuda Muhammadiyah dalam perhelatan Muktamar XVIII Pemuda Muhammadiyah di Balikpapan, Kalimantan Timur, Kamis Subuh (23/2/2023).

Dzulfikar mengantongi 622 suara atau berada di peringkat ketiga. Ia kemudian terpilih sebagai ketum lantaran peraih suara terbanyak yaitu, Machendra Setyo Atmaja (643 suara) tidak bersedia memegang jabatan itu karena sibuk. Hal ini juga terlontar dari peraih suara terbanyak kedua yaitu Dedi Irawan. Dedi juga tak bersedia dipilih lantaran sibuk.

Diketahui Ahmad Tawalla Dzulfikar merupakan anak dari KH Ahmad Tawalla, Mudir Pondok Pesantren Darul Arqam Muhammadiyah Sulawesi Selatan (Sulsel). Sebelumnya, Dzulfikar yang juga dikenal sebagai pengusaha menempati posisi Sekjen PP Pemuda Muhammadiyah 2018-2022. Selain itu, pemuda berkacamata ini pernah menjadi Sekretaris Umum Pimpinan Pusat Ikatan Pelajar Muhammadiyah (IPM) 2010-2012.

Sementara, 13 formatur yang terpilih oleh 1184 pemilih peserta Muktamar XVIII Pemuda Muhammadiyah di Dome Balikpapan Sport Centre, Balikpapan, Kalimantan Timur, yaitu:

1. Machendra Setyo Atmaja (643)
2. Dedi Irawan (642)
3. Dzur Fikar Ahmad (622)
4. Gusman Fahrizal (585)
5. Najih Prasetyo (572)
6. Inta Wilindaya (565)
7. Fajar Febriansyah (560)
8. Andreyan Noor (555)
9. Emaridian Ulza (546)
10.Nasrullah (536)
11. Nurhadianto (536)
12. Laode Azizul Kadir (534)
13  Ricky Septianti (522)

Back to top button