Arena

Berat Memang, Tapi Djokovic Berharap Nadal Juara di Roland Garros


Novak Djokovic berharap Rafael Nadal bisa memenangani Grand Slam Roland Garros untuk terakhir kalinya tahun ini.

Mungkin anda suka

Djoker mengatakan, Nadal tidak bisa dikesampingkan meski mengalami masalah cedera dan meningkatnya persaingan dari generasi muda.

“Casper Ruud tentunya merupakan salah satu dari lima petenis yang berkandidat untuk menang. Anda memiliki Alexander Zverev, Andrey Rublev, Stefanos Tsitsipas — semua pemain yang memenangi turnamen besar di lapangan ini tahun ini,” kata juara bertahan French Open Djokovic di Jenewa, seperti disiarkan AFP, Rabu (22/5/2024).

“Tetapi ketika Anda berbicara tentang Roland-Garros dan Nadal ada di sana, dia selalu menjadi favorit saya,” ujar petenis Serbia itu.

“Setelah semua yang telah dia lakukan di lapangan Roland Garros, wajar jika menempatkan dia sebagai favorit terbesar.”

Djokovic yang genap berusia 37 tahun pada hari ini mengambil wild card untuk bermain di Jenewa untuk mengembalikan permainan terbaiknya.

Nadal akan tampil di Roland Garros dengan kondisi yang tidak meyakinkan. Ia lebih banyak berkutat dengan cedera dan penyembuhan daripada bermain di lapangan setahun terakhir.

Back to top button