Ototekno

Apple Bawa Kekuatan Raksasa dalam iMac 24 Inci Chip M3 Terbaru!

Apple baru saja memperkenalkan komputer iMac terbaru berukuran 24 inci yang ditenagai oleh chip M3, menjanjikan performa dua kali lebih cepat dibandingkan pendahulunya, iMac chip M1. John Ternus, Wakil Direktur Senior Apple bidang Teknik Perangkat Keras, menyatakan bahwa chip M3 akan meningkatkan kecepatan bagi pengguna dalam berbagai aspek, mulai dari multitasking, editing gambar dan video, hingga bermain game.

Salah satu perbedaan mencolok adalah pada aplikasi pencarian Safari dan aplikasi lain seperti Microsoft Excel yang kini dapat berjalan 30 persen lebih cepat pada iMac M3. Untuk aplikasi editing video dan gambar seperti Final Cut Pro, Adobe Premiere Pro, dan Adobe Photoshop, performanya bahkan dua kali lebih cepat.

Produk terbaru ini juga membawa peningkatan signifikan dibandingkan model iMac sebelumnya dengan prosesor Intel. iMac M3 menawarkan kinerja 2.5 kali lebih cepat dibandingkan iMac 27 inci berbasis prosesor Intel i5 dan empat kali lebih cepat dibandingkan iMac 21,5 inci berbasis Intel i7.

Keunggulan lain dari chip M3 adalah dukungan untuk teknologi mesh shading dan ray tracing yang meningkatkan akurasi pencahayaan, pantulan, dan bayangan, menjadikan pengalaman bermain game sangat realistis serta membantu pengguna dalam menciptakan desain dan kreasi tiga dimensi lebih cepat.

Dengan layar Retina 4,5K beresolusi 4.480×2.250 piksel dan kecerahan 500 nits, iMac M3 menawarkan visual yang tajam dan cerah. Varian iMac M3 hadir dalam dua opsi, yakni dengan unit pengolahan grafis (GPU) 8-core dan 10-core.

Varian 8-core GPU dilengkapi dengan RAM 8GB dan opsi penyimpanan SSD 256GB yang dapat ditingkatkan hingga 2TB, dengan harga mulai dari 1.299 dolar AS (Rp20 juta) untuk publik dan 1.249 dolar AS (Rp19 Juta) untuk sektor pendidikan. Sementara varian 10-core GPU dengan opsi penyimpanan SSD 256GB dan 512GB (dapat dikonfigurasi hingga 2TB) dibanderol mulai dari 1.499 dolar AS (Rp23 juta) dan 1.399 dolar AS (Rp22 juta)untuk sektor pendidikan.

iMac M3 juga mengusung teknologi konektivitas terbaru seperti Wi-Fi 6E dan Bluetooth 5.3, serta didukung oleh enam speaker dengan teknologi Audio Spasial dan Dolby Atmos, kamera FaceTime 1080p HD, dan tiga mikrofon berkualitas studio.

Back to top button