News

Anies Coba Klarifikasi soal Cak Imin ke AHY, tapi Ditolak Demokrat

Bakal calon presiden (bacapres) Anies Baswedan sejatinya sudah mencoba meminta waktu kepada Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), untuk berbicara menjelaskan duduk perkara soal terpilihnya Ketum PKB Muhaimin Iskandar (Cak Imin) sebagai pendampingnya.

Anies Anies mengklaim dirinya mencoba berkomunikasi dengan AHY, tetapi tidak diberikan waktu. Ia mengaku hanya bisa berkomunikasi dengan Presiden PKS Ahmad Syaikhu Ketua Majelis Syuro PKS Salim Segaf Al Jufri.

“Betul sudah berusaha komunikasi dengan Mas AHY tapi tak diberikan waktu. Dengan PKS sudah bertemu dengan Presiden PKS dan Majelis Syuro,” ujar Anies dalam video yang diterima Inilah.com, di Jakarta, Minggu (3/9/2023).

Anies tidak menjelaskan kenapa ada komunikasi yang buntu antara dirinya dengan AHY. Ia menegaskan apa yang sudah terjadi biarlah berlalu, jangan disesali. Anies kini hanya ingin menatap ke depan, fokus bersama Cak Imin memenangkan kontestasi.

“Kita ingin agar koalisi ini bisa mewujudkan mimpi rakyat Indonesia. Kemarin ada dinamika, nanti pada waktunya kita akan ceritakan secara runtut. Tapi kami melihat penting bagi kita semua untuk fokus bahwa ini bukan soal siapa duduk di mana,” ujar Anies.

Sebelumnya, Demokrat mengaku bahwa pada pada 14 Juni 2023, Anies sudah memutuskan bahwa AHY menjadi cawapresnya. Bahkan keputusan ini sudah disampaikan ke setiap ketum parpol dan majelis tinggi partai.

Sekjen Partai Demokrat, Teuku Riefky Harsya, dalam keterangan tertulisnya, Kamis (31/8/2023), mengatakan sudah ada tanggal kesepakatan antara Anies dan AHY untuk deklarasi.

Namun, belakangan justru Demokrat terkejut ketika di tengah proses finalisasi kerja Parpol KPP bersama Anies dan persiapan deklarasi, justru pada Selasa (29/8/2023) malam, Riefky menyatakan bahwa Surya Paloh tiba-tiba menetapkan Cak Imin sebagai cawapres Anies.

“Tanpa sepengetahuan Partai Demokrat dan PKS. Malam itu juga, capres Anies dipanggil oleh Surya Paloh untuk menerima keputusan itu,” ungkap dia.

Back to top button