News

Anas Ungkap Alasan Balik ke Dunia Politik, Punya Target Nyapres di 2029?

Ketua Umum Partai Kebangkitan Nusantara (PKN) Anas Urbaningrum mengungkap alasannya kembali terjun ke dunia politik. Anas mengaku ingin menjadi petugas publik kembali.

“Politik itu adalah tugas publik. Jadi terjun ke politik sesungguhnya adalah bersedia untuk menjadi petugas publik,” kata Anas saat ditemui wartawan di kawasan Monas, Jakarta Pusat, Sabtu (15/7/2023).

Mungkin anda suka

Sebagai mantan aktivis di Himpunan Mahasiswa Islam (HMI), Ia mengungkapkan banyak menerima fasilitas dan kebaikan Indonesia. Selain itu Anas juga mengaku sudah mengerti dengan sistem demokrasi di Indonesia. 

Sehingga sebagai warga negara, Anas siap kembali terjun dalam dunia politik usai mendekam di penjara akibat kasus korupsi. 

“Nah cara saya untuk membalasnya adalah apa? Saya harus berani dan bersiap menjadi petugas politik,” ucap dia.

Sebelumnya, terpidana Anas sudah dinyatakan bebas murni oleh Balai Pemasyarakatan (Bapas) Bandung, Jawa Barat. Sebelum bebas murni, Anas sempat menjalani cuti jelang bebas. 

“Selama beliau menjalani cuti menjelang bebas selama tiga bulan, beliau wajib lapor ke Bapas dua minggu sekali,” kata Budiana di Bapas Bandung, Kota Bandung, Senin (10/7/2023).

Anas Sempat Jadi Tokoh Potensial Capres

Sebagai informasi, nama Anas Urbaningrum sebelum terseret kasus korupsi proyek Hambalang adalah salah satu tokoh muda potensial sebagai calon pemimpin masa depan.

Bahkan Anas saat 2009 lalu sempat disebut sebagai salah satu kandidat potensial menjadi bakal capres di masa depan. Sejumlah pengamat memprediksi Anas bakal mulai mendapatkan panggung politiknya saat Pilpres 2014 lalu. 

Namun mimpi dan prediksi itu hilang setelah Anas dinyatakan terbukti terlibat dalam kasus korupsi proyek Hambalang yang menyeret sejumlah politikus Partai Demokrat saat itu. Anas divonis bersalah menerima gratifikasi dalam proyek tersebut dan harus menjalani masa tahanan kurang lebih 15 tahun. 

Selain itu Anas juga kehilangan hak politiknya untuk dipilih dan memilih pada Pemilu selama lima tahun. Sehingga jika saat ini Anas berstatus bebas murni saat ini, maka pada Pemilu 2029 nanti dia bisa kembali memiliki hak untuk dipilih atau memilih. Hal itu menjadi pintu bagi Anas untuk maju sebagai capres 2029 nanti.

Back to top button