News

AHY Bersama Caleg Adi Kurnia Ingatkan Kepemimpinan SBY

Ketum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) menggelar kick off di kediaman caleg Adi Kurnia Setiadi di kawasan Kramat Jati, Jakarta Timur, Selasa (28/11/2023). Adi akan maju sebagai calon anggota DPR dapil DKI Jakarta I.

Dalam kesempatan itu, AHY sempat memberikan pidato politiknya soal Adi yang akan duduk di kursi senayan termasuk alasan Adi berpolitik.

“Mengapa dia berpolitik? Karena untuk ibadah. Kita doakan orang yang punya niat baik untuk ibadah, kita doakan dan kita dukung semoga bang Adi Kurnia Setiadi benar-benar bisa terpilih menjadi anggota DPR RI bisa duduk di Senayan,” ujar AHY.

Lebih lanjut, dia mengatakan pada hari pertama kampanye ini dia memulai tempat kampanye di kediaman Adi. Sebelum menghadiri acara tersebut dirinya sempat menyambangi Cikeas terlebih dahulu.

“Demokrat ingin selalu bersama rakyat kita memperjuangkan apa yang telah baik kita lanjutkan. Yang belum baik kita perbaiki bersama-sama. Kita ingin memperjuangkan agar ekonomi rakyat makin baik, kesejahteraannya meningkat,” kata dia.

Dia pun mengingat kembali, sewaktu Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) menjadi Presiden RI ke-6 telah berhasil meningkatkan pendapatan rakyat. Dia mengaku tak ingin berjanji melainkan membuktikan.

“Dulu ketika Pak SBY menjadi pemimpin juga berhasil meningkatkan pendapatan negara sekaligus penghasilan masyarakat. Kami tidak pandai berjanji, tapi kami pernah memberikan bukti itu. Jadi mudah-mudahan nanti kita bisa perjuangkan kembali,” pungkasnya.
 

Back to top button