Arena

Tekad Desak Made Memanjat Prestasi Tertinggi di IFSC Jakarta

Minggu, 07 Mei 2023 – 11:00 WIB

Tekad Desak Made Memanjat Prestasi Tertinggi di IFSC Jakarta

Desak Made Rita Kusuma Dewi (kanan) Meraih Medali Perunggu Di Ifsc Seri Seoul, Korea Selatan (@ifsclimbing)

Atlet panjat tebing Indonesia nomor speed putri Desak Made Rita Kusuma Dewi bertekad meraih prestasi tertinggi di gelaran International Federation of Sport Climbing (IFSC) World Cup 2023 Jakarta atau Piala Dunia Panjat Tebing 2023 seri Jakarta.

Usai jadi yang tercepat kedua pada babak kualifikasi, Sabtu (6/5/2023) semalam, Desak Made siap menjadi yang tercepat pada seri final, Minggu (7/5/2023) malam nanti.

“Agar bisa lebih meningkatkan lagi, kalau bisa peringkat pertama,” kata Desak Made.

Di babak kualifikasi, atlet asal Bali itu mencatatkan namanya di posisi kedua sebagai yang tercepat di nomor speed putri dengan 6,65 detik. Ia kalah sepersekian detik dari atlet Polandia Aleksandra Miroslaw yang mencatat waktu tercepat 6,36 detik.

Peraih perunggu ajang IFSC World Cup Seoul seri kedua di Korea Selatan itu berharap dapat bermain lebih tenang.”Mungkin saya lebih mengontrol diri sendiri, lebih tenang agar bisa menampilkan yang terbaik untuk Indonesia,” ungkapnya.

Back to top button