Arena

Stadion MetLife di New York Terpilih sebagai Arena Final Piala Dunia 2026


FIFA secara resmi mengumumkan Stadion MetLife di New York/New Jersey sebagai lokasi penyelenggaraan final Piala Dunia 2026. Pengumuman yang dilakukan pada Minggu (4/2) waktu setempat atau Senin dini hari WIB ini menandai kemenangan New York dalam persaingan ketat dengan Dallas untuk menjadi tuan rumah laga puncak ajang sepak bola terbesar di dunia.

Piala Dunia 2026, yang akan diselenggarakan di AS, Kanada, dan Meksiko, dijanjikan oleh Presiden FIFA Gianni Infantino sebagai “Piala Dunia FIFA paling inklusif dan berdampak.” 

Turnamen ini akan memulai pertandingan pembukaannya di Stadion Azteca di Mexico City pada 11 Juni, dengan total 104 pertandingan yang akan dimainkan di 16 stadion spektakuler di tiga negara tersebut.

Atlanta dan Dallas telah ditetapkan sebagai lokasi untuk laga-laga semifinal, sedangkan Miami akan menjadi tuan rumah untuk pertandingan perebutan peringkat ketiga. Pertandingan perempat final akan berlangsung di Los Angeles, Kansas City, Miami, dan Boston, menegaskan bahwa sebagian besar pertandingan akan dimainkan di AS.

Pengumuman ini disampaikan melalui siaran langsung televisi yang menampilkan kehadiran selebriti seperti Kevin Hart, Drake, dan Kim Kardashian, menambah kemeriahan pengumuman tersebut. 

Stadion MetLife, yang berkapasitas 82.500 penonton, tidak hanya menjadi kandang bagi tim american football New York Giants dan New York Jets, tetapi juga telah menyelenggarakan beberapa pertandingan sepak bola internasional, termasuk final Piala Amerika 2016.

Pemilihan New York/New Jersey sebagai tuan rumah final menambah daftar panjang pengalaman kota ini dalam menyelenggarakan ajang internasional besar, sekaligus memperkuat posisi mereka sebagai pusat global. Sementara itu, Dallas mendapat kompensasi dengan menjadi tuan rumah untuk sembilan pertandingan, jumlah terbanyak untuk satu kota.

Piala Dunia 2026 akan menjadi momen bersejarah dengan perayaan ulang tahun kemerdekaan AS ke-250, dan pertandingan putaran 16 besar akan berlangsung pada 4 Juli, hari kemerdekaan AS, di Philadelphia.

Back to top button