News

Said Ungkap Arti Pidato Megawati yang Minta Kadernya Keluar dari Zona Nyaman


Ketua DPP PDI Perjuangan (PDIP) Said Abdullah menyatakan bahwa Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri kerap mendorong para kadernya keluar dari zona nyaman. Hal tersebut kerap kali disuarakan Megawati selama dua tahun terakhir.

“Sudah dua tahun Ibu Mega mengingatkan, berhentilah kalian semua kader-kader PDIP selalu berada di zona nyaman,” kata Said di Beach City International Stadium, Ancol, Jakarta Utara, Sabtu (25/4/2024).

Said mengatakan Megawati khawatir kadernya melupakan jati diri mereka sebagai anggota PDIP. Diakuinya, zona nyaman itu akan menghilangkan karakter PDIP.

“Oleh karenanya, instruksi ibu Mega, instruksi hariannya, baik melalui surat ke, ketua fraksi, DPR, DPD, sampai DPC selalu mengingatkan zona nyaman adalah bukan karakter kami. Keluarlah dari zona nyaman itu. Ayo kami berjuang bersama-sama,” ujar Said.

Said menilai inti substansi yang ingin disampaikan Megawati agar para kader tetap berpijak bersama rakyat. Di luar pemerintahan atau dalam pemerintahan, ungkapnya, Presiden RI ke-5 ini menekankan soal check and balances.

“Bahkan dalam pemerintahan pun posisi DPR melekat dalam dirinya untuk selalu melakukan pengawasan terhadap pemerintah,” ujarnya.

Selain itu, Said mengungkapkan bahwa Megawati juga mengingatkan kadernya untuk tetap berada dalam jalur pengawasan terhadap pemerintah. Bagi PDIP, check and balances itu memang dibutuhkan dalam setiap periode pemerintahan.

“Itu kan di zona nyaman. Nanti butuh rakyat lima tahun sekali, itu bukan jati diri anggota DPR PDIP,” tuturnya. 

Back to top button