News

Peringatan May Day, Jalan Medan Merdeka Barat Ditutup

Pihak kepolisian menutup lalu lintas (lalin) di kawasan Patung Kuda di Jalan Merdeka Barat, Jakarta Pusat, Senin pagi (1/5/2022). Akan ada peringatan Hari Buruh Sedunia atau May Day yang diikuti puluhan ribu buruh.

Berdasarkan pengamatan Inilah.com, penutupan lalin sudah dilakukan mulai pukul 08.00 WIB. Tampak polisi menggunakan beton dan kawat berduri, untuk menutup dua lajur jalan di Jalan Medan Merdeka Barat.

Selain itu, water barrier disediakan di balik dua blokade awal berupa beton dan kawat. Sehingga, Jalan Merdeka Barat menuju Istana Negara dan sebaliknya, benar-benar tertutu[ alias tidak bisa dilewati pengendara.

Dan, polisi bersiaga di setiap tiap kawasan Patung Kuda. Mereka, berdiri sembari mengatur lalu lintas kendaraan di bundaran, depan Patung Kuda. Hingga pukul 08.30 WIB, massa aksi buruh masih belum terlihat.

Sebelumnya, Presiden Partai Buruh, Said Iqbal mengatakan, aksi buruh dalam memperingati May Day juga akan dilakukan di beberapa provinsi. Aksi akan dilakukan serempak mulai pukul 09.30 WIB. “Untuk di Jakarta, massa buruh ada 50.000 orang. Pukul 09.30 WIB sampai dengan 12.30 WIB aksi May Day di Istana dan Gedung MK,” ujar Said Iqbal.

Kapolres Metro Jakarta Pusat, Kombes Komarudin mengimbau masyarakat untuk menghindari area Patung Kuda dan mencari jalur alternatif lainnya. “Diimbau masyarakat bisa menghindari akses jalan ke Patung Kuda Jakarta Pusat,” kata dia.

Kadiv Humas Polri, Irjen Sandi Nugroho mengatakan, ada 4 wilayah yang menjadi konsentrasi pengamanan dalam peringatan May Day, yakni di wilayah hukum Polda Metro Jaya, Polda Jawa Barat, Polda Jawa Tengah dan Polda Jawa Timur. “Adapun 4 titik yang menjadi konsentrasi massa buruh yakni di Istana Negara, Gedung MPR/DPR RI, Lapangan Panahan Senayan dan GOR Rawa Badak Jakarta Utara,” ujar Sandi, Minggu (30/4/2023).

Untuk wilayah Polda Metro Jaya, sebanyak 4.216 personel gabungan dikerahkan mengamankan May Day. Rinciannya 3.318 dari Polri, 690 personel dari TNI dan 208 personel dari Pemprov DKI Jakarta.

Back to top button