News

Pekan Depan PBB Temui PPP, Bahas Peluang Koalisi 2024?

Selasa, 07 Mar 2023 – 21:50 WIB

Uu Dan Ketum Ppp - inilah.com

Plt Ketua Umum PPP Muhamad Mardiono (kanan) bersama Wagub Jabar Uu Ruzhanul Ulum dalam Silaturahmi Nasional Hamida di Pondok Pesantren (Ponpes) Miftahul Huda, Manonjaya, Kabupaten Tasikmalaya, Sabtu (21/1/2023) (Foto: Biro Adpim Jabar)

Plt Ketua Umum (Ketum) Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Muhammad Mardiono menyebut bahwa ia akan bersilaturahmi dengan Partai Bulan Bintang (PBB) pada pekan depan.

“Mungkin (dalam) waktu dekat ini, ada kita bertemu kunjungan antar parpol, mungkin ke PBB,” jelas Mardiono kepada wartawan saat dihubungi di Jakarta, Selasa (7/3/2023).

Ia menyebut bahwa pertemuan itu akan diadakan di Kantor DPP PPP. “Insya Allah Senin (13/3/2023) jam 14.00 di DPP PPP (di Jalan) Diponegoro dengan Bang Yusril dan rekan-rekan dari PBB,” tegasnya.

Hal ini juga turut dibenarkan oleh Sekjen Partai Bulan Bintang (PBB) Afriansyah Ferry Noor. Dia mengaku jika PBB akan bersilaturahmi ke kantor DPP PPP di Jakarta Pusat.

“PBB yang (akan) ke markas PPP, hari Senin (untuk) silaturahmi,” ujar Ferry kepada inilah.com saat dihubungi Selasa (7/3/2023).

Meski begitu Ferry masih enggan membocorkan soal topik yang akan PBB bahas dengan PPP nantinya. Namun dia memastikan pembicaraan pimpinan parpol itu akan membahas soal pemilu 2024.

“(Pembicaraan) biasa soal pandangan pemilu, karena PBB kan dengan PPP sama-sama partai Islam,” imbuh dia.

“(Terkait pembicaraan mengenai peluang koalisi) semua bisa dibicarakan, namanya silaturahmi politik (antar) dua parpol,” pungkas Ferry.

Back to top button