News

Partai Ummat Deklarasikan Dukungan, Anies: Tanda Kepercayaan, Terima Kasih

Bakal calon presiden (Bacapres) 2024 Anies Baswedan merespons dukungan yang disampaikan Partai Ummat melalui deklarasi dalam forum Rapat Kerja Nasional (Rakernas) di Jakarta, Rabu (15/2/2023). Anies mengaku berterima kasih dan mengapresiasi dukungan yang disampaikan oleh partai besutan Amien Rais itu.

“Begini saya sampaikan kepada semua yang berikan dukungan, support, itu adalah tanda kepercayaan, saya sampaikan terima kasih. Apresiasi kepada semua, nanti kita akan ketemu variasi yang tinggi,” kata Anies saat ditemui di kawasan Lebak Bulus, Jakarta Selatan, Rabu (15/2/2023).

Anies mengaku tak terkejut dengan dukungan yang disampaikan oleh Ketua Majelis Syura Partai Ummat Amien Rais. Pasalnya, tutur Anies, dalam demokrasi dukung-mendukung bisa dari mana saja, termasuk partai yang selama ini jauh dari hingar-bingar koalisi perubahan.

“Sebagaiamana kita jalani proses-proaes pemilihan umum pasti akan ada ekspresi dukungan dari mana-mana,” ujar Anies.

Jadi, sambung mantan Gubernur DKI Jakarta itu, setiap ada dukungan dirinya tentu mengapresiasi “Sebagaimana kita bertugas di Jakarta dukungan bisa banyak unsurnya dan ketika bertugas kita akan bertugas dengan menjalankan sesuai amanah konstitusi,” ungkap Anies.

Sebagaimana diketahui, keputusan Partai Ummat mendeklarasikan dukungan terhadap Anies Baswedan sebagai capres dikemukakan Ketua Majelis Syura Partai Ummat Amien Rais dalam forum Rapat Kerja Nasional (Rakernas) partai itu Asrama Haji, Jakarta Timur, Rabu (15/2/2023).

“Mengenai presiden itu disebut langsung namanya, Anies Baswedan,” kata Amien Rais.

Hal itu sontak menuai sorak meriah dari para peserta Rakernas. Ia menyebut jika dihimpun dari berbagai aspirasi, DPP Partai Ummat mengusulkan tiga nama bakal capres (bacapres), yakni Prabowo Subianto, Anies Baswedan, dan Gatot Nurmantyo.

“Memang yang paling antusias juga (untuk menjadi capres) Mas Anies Baswedan. Nggak kalah antusias juga Pak Gatot. Tapi kita dengar sendiri Pak Gatot memang belum bersemangat,” ujar Amien.

“Kita tegaskan capres dari Partai Ummat itu tinggal satu itu, Anies Baswedan,” lanjut mantan Ketua Umum PP Muhammadiyah itu.

Back to top button