Ototekno

Kominfo Gandeng Telkom Pastikan Konektivitas Optimal untuk KTT ASEAN ke-42

Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo) telah bekerja sama dengan PT. Telkom Indonesia untuk menyiapkan akses telekomunikasi dan jaringan internet berkualitas guna mendukung penyelenggaraan Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) ke-42 ASEAN. Menkominfo Johnny G. Plate menyatakan bahwa pihaknya terus mempersiapkan kualitas jaringan internet yang mencukupi selama perhelatan berlangsung, termasuk jaringan seluler dan fixed network.

“Sudah hampir lengkap atau sebentar lagi rampung 100 persen siap. (Jaringan Sistem Komunikasi Kabel Laut) perlu kita perhatikan betul-betul agar ASEAN ke-42 berjalan lancar dan masyarakat kita mendapat manfaatnya,” kata Johnny.

Kemenkominfo dan PT Telkom Indonesia juga menyiapkan jaringan back-up untuk menjamin jaringan internet tetap optimal selama KTT ke-42 ASEAN berlangsung. Selain itu, Balai Monitoring Spektrum Frekuensi Radio Direktorat Jenderal Sumber Daya dan Perangkat Pos dan Informatika di berbagai kota siaga untuk mengawasi spektrum frekuensi selama penyelenggaraan KTT ASEAN.

Kepala Staf Kepresidenan Moeldoko menyatakan bahwa jaringan telekomunikasi yang optimal merupakan jantung kesuksesan KTT ASEAN dan penting untuk menyampaikan hasil KTT kepada publik melalui media. “Publik sekarang menunggu dengan seksama apa yang dihasilkan dari KTT ini dan itu bisa dikirim teman-teman media ke publik sebagai bridging (jembatan), maka kuncinya ada di sini (kualitas jaringan operator),” ujar Moeldoko.

Berdasarkan pengalaman penyelenggaraan KTT G20, Moeldoko menyatakan bahwa semua persiapan layanan telekomunikasi berjalan dengan baik. Kunjungan Menkominfo ke Kantor NOC Labuan Bajo, Manggarai Barat merupakan rangkaian kegiatan untuk memantau dan memastikan kesiapan infrastruktur digital dan layanan media selama KTT ke-42 ASEAN.

Back to top button