News

Gibran Akan Main Futsal Bareng dengan 50 Gus se-Jawa di Cirebon


Calon wakil presiden (Cawapres) nomor urut 2 Gibran Rakabuming Raka melakukan kampanye hari ke-40 di kawasan Cirebon, Jawa Barat, Sabtu (6/1/2024).

Berdasarkan Informasi yang diterima, Gibran akan melakukan silaturahmi bersama Habib Tohir bin Yahya di kawasan Palimanan. Berdasarkan jadwal, silaturahmi dilakukan pukul 10.00-10.30 WIB.

Selanjutnya, pada pukul 11.00-11.45 WIB Gibran melakukan pertemuan dengan pegiat UMKM Cirebon di Trusmi. Kemudian, pada pukul 12.00-13.15 WIB, pasangan Capres dari Prabowo Subianto itu melakukan sarungan fun futsal bersama 50 gus se-Jawa. Dilanjutkan dengan maka siang bersama Gus-Ning se-Jawa.

Tak hanya itu, putra sulung Presiden Jokowi tersebut juga melakukan silaturahmi bersama dengan KH ADIB Rofiuddin Izza di Pesantren Buntet. Terakhir, pukul 15.30-16.30 WIB Gibran akan menghadiri Pantura dukung Gibran di GOR BIMA.

Sebagai informasi, KPU pada Senin(13/11/2023) telah menetapkan tiga pasangan calon presiden dan wakil presiden menjadi peserta pemilu presiden dan wakil presiden pada Pilpres 2024.

Hasil undian dan penetapan nomor urut peserta Pilpres 2024 pada selasa (14/11/2023), pasangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar nomor urut 1, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka nomor urut 2 dan Ganjar Pranowo-Mahfud MD nomor urut 3.

KPU juga telah menetapkan masa kampanye mulai 28 November 2023 hingga 10 Februari 2024. Kemudian, jadwal pemungutan suara pada 14 Februari 2024.

Back to top button