News

Emil Dardak-Cak Fauzi Bersaing Ketat di Bursa Cawagub Jatim, Siapa Bakal Dampingi Khofifah?


Nama eks Wagub Jawa Timur (Jatim) Emil Dardak dan Bupati Sumenep Achmad Fauzi Wongsojudo (Cak Fauzi) bersaing ketat di bursa cawagub untuk mendampingi Khofifah Indar Parawansa di Pilkada Jatim 2024. Demikian terungkap dalam paparan hasil survei yang dirilis Accurate Research and Consulting Indonesia (ARCI).

Temuan survei itu menyebut, duet Khofifah-Emil dan Khofifah-Fauzi sama-sama kuat. Pada simulasi pertama, duet Khofifah Indar Parawansa-Emil Elestianto Dardak memiliki elektabilitas 60,8 persen. Sedangkan, KH Marzuki Mustamar-Thoriqul Haq elektabilitasnya 25,8 persen dan 13,5 persen responden tidak tahu atau tidak menjawab.

Sedangkan, pada simulasi kedua, elektabiitas Khofifah-Achmad Fauzi Wongsojudo cukup tinggi, di angka 60,5 persen. Pasangan KH Marzuki Mustamar-Ida Fauziyah berada di posisi kedua dengan elektabilitas 25,3 persen dan 14,2 persen responden tidak tahu dan tidak menjawab.

Selisih elektabilitas Khofifah-Emil dan Khofifah-Fauzi hanya terpaut 0,3 persen saja. “Duet ini sama-sama kuat karena Fauzi dan Emil juga punya elektabilitas yang cukup bagus,” kata Direktur ARCI, Baihaki Sirajt saat paparan di Surabaya, dikutip dari Jakarta, Kamis (16/5/2024).

Untuk elektabilitas perorangan, ia mengatakan, Emil Dardak di posisi pertama dengan angka 35,7 persen. Posisi Emil Dardak ditempel ketat oleh Bupati Sumenep Achmad Fauzi Wongsojudo di angka 31,7 persen pada posisi kedua.

Pada posisi ketiga, ada nama kader PKB Thoriqul Haq 9,1 persen, Mantan Sekdaprov Jatim Heru Tjahjono 6,6 persen. Lalu ada nama Sekretaris Gerindra Jatim Kharisma Febriansyah di angka 5,2 persen.

Sementara, Ketua Projo Jatim Bayu Airlangga di angka 4,7 persen, Bupati Trenggalek M Nur Arifin 3,9 persen, dan Bupati Kediri Hanindhito Himawan 0,7 persen. Ada 2,8 persen responden yang belum menjawab/belum menentukan.

Sekadar catatan, survei dilakukan pada 1-10 Mei 2024 dengan jumlah 1.200 responden. Survei ARCI menggunakan metode stratified multistage random sampling. Adapun margin of error di angka 2,8 persen dengan tingkat kepercayaan sebesar 95 persen. Sebanyak 25 persen

Back to top button