Ototekno

10 Mobil Listrik Termahal di Dunia dengan Tenaga yang Gila!

Kendaraan listrik tengah menjadi sorotan besar dalam dunia otomotif dalam beberapa tahun terakhir ini. Baik dalam bentuk hybrid atau listrik, kendaraan listrik menjadi pesaing yang cukup kuat di pasar otomotif.

Hampir semua perusahaan otomotif berlomba-lomba mengembangkan mobil listrik yang baik, mulai dari menggunakan desain futuristik, teknologi yang canggih, dan fitur-fitur canggih lainnya.

Bahkan beberapa di antaranya menawarkan mobil listrik dengan harga yang murah untuk pasar kalangan menengah yang mencari kendaraan yang hemat bahan bakar.

Tapi ada juga perusahaan otomotif yang membuat mobil listrik dengan harga yang sangat fantastis. Tentu target pasar yang ingin dicapai adalah kalangan atas yang bersedia membayar mobil listrik mahal dengan teknologi, fitur, dan performa yang lebih canggih.

Deretan Mobil Listrik Paling Mahal di Dunia

Di Indonesia, pasar mobil listrik yang paling umum adalah kalangan menengah dengan mobil Wuling Air EV. Untuk kalangan atas, biasanya mereka cenderung memilih merek Hyundai, BMW, atau Tesla yang harganya mencapai 10 kali lipat dari Air EV.

Selain Hyundai, BMW, dan Tesla, masih banyak perusahaan otomotif ternama di dunia yang menjual mobil listrik dengan harga yang sangat fantastis, salah satunya adalah Rolls Royce dan Porsche.

Bagi yang penasaran, berikut deretan mobil listrik paling mahal di dunia dengan performa dan teknologi yang mutakhir.

10. Porsche Taycan Turbo S (US$ 185.000)

Mobil Listrik Termahal Di Dunia, Porsche Taycan Turbo S - inilah.com
Mobil Listrik Termahal Di Dunia, Porsche Taycan Turbo S

Taycan Turbo S adalah mobil listrik yang dibuat oleh Porsche yang menggunakan tenaga listrik.

Mobil sport empat pintu ini memiliki desain timeless, warna yang menyimbolkan kemewahan, dan performa yang mumpuni untuk penggunaan sehari-hari.

Dilansir dari halaman resminya, mobil ini menggunakan moniker turbo tanpa turbocharger dengan tenaga 460 Kw dan tenaga kuda mencapai 616 hp.

Waktu pengisian daya untuk arus bolak-balik (AC) dengan 9,6kW (0 hingga 100%) membutuhkan waktu 10,5 jam. Sedangkan waktu pengisian daya untuk arus searah (DC) dengan daya pengisian maksimum (5 hingga 80%) hanya menghabiskan waktu 22.5 menit saja.

Untuk masalah performa, mobil ini mampu mencapai kecepatan 60 mph dalam 2,8 detik. Menariknya, mobil ini mampu menempuh perjalanan jauh hingga 300 mil.

9. Rolls Royce Spectre (US$ 413.000)

Rolls Royce Spectre - inilah.com
Rolls Royce Spectre (Photo: EV Database)

Merek mobil ternama, Rolls Royce menghadirkan satu mobil listrik yang bernama Rolls Royce Spectre.

Mobil ini dibangun di atas sasis alumunium dan ditenagai oleh powertrain listrik motor ganda yang menghasilkan tenaga 577 hp dan torsi 664 Nm.

Dari segi performa, Spectre mampu berlari dari 0 hingga 60 mph dalam 4,4 detik dengan jarak tempuh 320 mil.

Spectre merupakan mobil listrik pertama Rolls Royce yang pernah diproduksi. Rolls Royce sendiri mengatakan bahwa mobil bertenaga bensin akan segera dihapus dari jajaran produknya dan diganti seluruhnya dengan kendaraan listrik pada tahun 2030.

8. Drako GTE (US$ 1.3 juta)

Drako Gte - inilah.com
Drako GTE (Photo: Robb Report)

Drako GTE adalah kendaraan listrik satu-satunya buatan Amerika yang menarik perhatian. Bagaimana tidak? Mobil ini memiliki tampilan yang ramping, kontrol presisi, tenaga yang mengesankan, dan jarak tempuh terbaik di kelasnya.

Mobil dengan kapasitas empat penumpang ini ditenagai oleh empat motor sinkron hibrida magnet individu yang menghasilkan 1.200 hp, kecepatan tertinggi yang dicapai mencapai 320 km/jam, tenaga baterai yang digunakan sebesar 450 volt 90 kWh, dan jarak tempuh yang dijangkau mencapai 800 mil.

7. Hispano Suiza Carmen Boulogne (US$ 2 juta)

Hispano Suiza Carmen Boulogne - inilah.com
Hispano Suiza Carmen Boulogne (Photo: Carscoops)

Hispano Suiza Carmen Boulogne adalah mobil listrik yang memiliki bobot ringan sekitar 312 pon.

Desain mobil ini terinspirasi dari model Hispano-Suiza yang diproduksi pada tahun 1930-an. Dibanderol sekitar US$ 2 juta, mobil ini diproduksi terbatas sebanyak 5 eksemplar.

Dari segi tenaga, mobil ini menghasilkan total 1.100 tenaga kuda. Jarak tempuh terjauh yang bisa dicapai sekitar 248 mil.

Untuk performa sprint dari 0-60 mph, mobil ini hanya membutuhkan waktu kurang dari 3 detik saja. 

Menariknya lagi, Hispano Suiza menawarkan lebih dari 1.900 kombinasi personalisasi khusus untuk para pelanggannya.

6. Deus Vayanne (US$ 2 juta)

Deus Vayanne - inilah.com
Deus Vayanne (Photo: ItalDesign)

Deus Vayanne adalah mobil hasil kolaborasi antara Italdesign dan Williams Advanced Engineering yang dijadwalkan akan debut pada tahun 2025 dengan produksi terbatas, yakni 99 unit.

Mobil ini ditenagai oleh satu motor depan berkekuatan 550 kW dan dua motor listrik belakang 550 kW. Berkat ketiga motor tersebut, mobil ini menghasilkan tenaga gabungan mencapai 2.243 hp dan torsi 1.475.

Hebatnya lagi, Deus Vayanne hanya membutuhkan 1,99 detik dari 0 hingga 60 mph. Kecepatan maksimum yang bisa dicapai adalah 248 mph dengan jarak tempuh 310 mil.

5. Rimac Nevera (US$ 2.1 juta)

Rimac Nevera adalah mobil listrik tercepat dan termahal di dunia
Rimac Nevera adalah mobil listrik tercepat dan termahal di dunia (Photo: evo)

Selain menjadi mobil listrik termahal di dunia, Rimac Nevera juga mendapat predikat sebagai mobil listrik tercepat di dunia.

Uniknya, mobil yang diproduksi sebanyak 150 unit ini dibuat dengan tangan untuk meningkatkan eksklusivitasnya.

Tiap tahunnya, produksi Nevera dibatasi hanya 50 unit. Hebatnya, produksi tahun pertama sudah habis terjual dan masih banyak yang mengantri untuk membeli mobil dengan empat motor listrik ini.

Salah satu daya tarik utama yang diincar oleh penggemar otomotif dari mobil ini adalah tenaga kuda mencapai 1.914 dan torsi 1.741.

Hebatnya lagi, Nevera bisa menempuh 60 mph dalam 1.85 detik yang jauh lebih cepat 0,19 detik dari Vayanne.

Untuk masalah kecepatan, mobil ini memiliki kecepatan maksimum 458 mph. Jadi tidak heran jika Nevera dinobatkan sebagai mobil listrik tercepat.

4. Automobili Battista Pininfarina (US$ 2.2 juta)

Automobili Battista Pininfarina - inilah.com
Automobili Battista Pininfarina (Photo: CAR Magazine)

Battista Pininfarina adalah mobil listrik yang memadukan teknologi abad ke-21 dengan desain klasik Italia yang membuat mobil ini terlihat mewah dan canggih.

Mobil ini memiliki empat motor yang dapat menghasilkan performa yang sangat memuaskan. Bahkan mobil ini mampu mencapai 60 mph hanya dalam 1,8 detik dengan kecepatan tertinggi 240 mph. 

Kecepatan tertinggi yang pernah dicapai mobil ini berkisar 386 km/jam dengan jarak tempuh maksimal 310 mil atau 498 km.

3. Lotus Evija (US$ 2,3 Juta)

Lotus Evija - inilah.com
Lotus Evija (Photo: Car and Drive)

Lotus Evija dirancang dengan satu tujuan “to be the best world’s most powerful electric vehicle”.

Untuk mencapai tujuan tersebut, Evija ditenagai dengan empat motor listrik yang bisa menghasilkan total 1.971 hp dan torsi 1.254. 

Untuk masalah kecepatan, Evija dapat berlari dari 0 hingga 60 mph dalam waktu kurang dari 3 detik dengan kecepatan 218 mph. Jarak tempuh yang bisa dijangkau mobil ini hanya berkisar 250 mil.

Lotus Evija tersedia dalam produksi terbatas sebanyak 130 unit yang sudah habis terjual.

2. Nio EP9 (US$ 3.48 juta)

Nio Ep9, Mobil Termahal Di Dunia Yang Hanya Ada Di Tiongkok - inilah.com
Nio EP9, mobil termahal di dunia yang hanya ada di Tiongkok (Photo: NIO)

Nio EP9 adalah mobil yang hanya tersedia di Tiongkok dalam jumlah terbatas, yakni 16 unit. 

Mobil ini ditenagai dengan empat motor listrik individual yang menghasilkan 1.400 hp dan dapat mencapai 100 km/jam (62 mph) dalam 2,7 detik. Sedangkan untuk kecepatan tertingginya sekitar 320 km/jam (200 mph).

Memiliki baterai yang besar dan kuat, mobil ini mampu menempuh perjalanan hingga 265 mil atau setara 426 km.

1. Aspark Owl (US$4 juta)

Aspark Owl Adalah Mobil Termahal Di Dunia Saat Ini - inilah.com
Aspark Owl adalah mobil termahal di dunia saat ini (Photo: asparkcompany.com)

Aspark Owl adalah full electric hypercar yang berasal dari Jepang. Mobil ini pertama kali diperkenalkan pada Dubai Internasional Motor Show 2019 dan menjadi bintang utama dalam acara tersebut.

Daya tarik utama yang menarik perhatian pecinta otomotif pada mobil ini adalah tenaga dan kecepatan yang dimiliki Aspark Owl.

Sebab mobil ini ditenagai dua motor listrik di bagian gandar depan dan dua motor listrik di bagian belakang.

Berkat empat motor listrik tersebut, Aspark Owl mampu menghasilkan 1.984 hp dan torsi 1.475.

Untuk masalah sprint dari 0-60 mph, mobil ini hanya membutuhkan waktu 1,69 detik. Sedangkan dari 0-186 mph, mobil ini hanya membutuhkan 10,6 detik saja.

Hal ini yang membuat Aspark Owl menjadi mobil listrik termahal di dunia dan mobil dengan akselerasi tercepat di dunia.

Jarak tempuh yang bisa dijangkau Aspark Owl dalam satu kali pengisian mencapai 280 mil. Untuk waktu pengisian daya hanya membutuhkan waktu 80 menit hingga penuh.

Baca berita dan artikel menarik lain Inilah.com di Google News.

Back to top button