News

Usut Tragedi Kanjuruhan, Polisi Periksa 32 CCTV dan 6 Ponsel Korban

Tim Investigasi Polri dan Pusat Laboratorium Forensik (Puslabfor) tengah memeriksa 32 titik kamera pengawas atau CCTV yang berada di sekitar Stadion Kanjuruhan, Malang dan 6 buah ponsel milik korban tragedi maut yang menewaskan 130 orang.

“Labfor juga mulai tadi malam dan hari ini juga masih bekerja mendalami dan menganalisa 32 titik CCTV yang ada di sekitar Kanjuruhan dan beberapa lokasi,” kata Kadiv Humas Polri, Irjen Pol Dedi Prasetyo, Senin (3/10/2022).

Mungkin anda suka

Kemudian, Puslabfor Polri juga memeriksa dan menganalisa enam ponsel untuk mencari sejumlah petunjuk terkait tragedi Kanjuruhan.

“Kami melakukan analisis, kemudian Labfor juga melakukan pemeriksaan dan menganalisa 6 buat handphone. Dari 6 buah handphone tersebut berhasil diidentifikasi adalah 3 handphone milik korban, dan 3 handphone lagi masih diproses karena 3 handphone tersebut di-password jadi agak sulit, nanti akan didalami juga oleh Tim Labfor,” jelasnya.

Dugaan Perusakan CCTV

Puslabfor dan Inafis Polri bakal menelusuri dugaan perusakan kamera pengawas atau CCTV yang berada di dalam dan luar Stadion Kanjuruhan, Malang, Jawa Timur.

Untuk itu, pihaknya masih melakukan identifikasi temuan fakta yang sedang didalami Tim Investigasi Polri untuk menguak tragedi Kanjuruhan yang menewaskan ratusan orang.

“Kemudian, tim inafis juga nanti bekerja sama dengan Labfor, setelah kita berhasil menganalisa dari seluruh CCTV, Tim DVI akan melakukan identifikasi terkait terduga pelaku perusakan, baik di dalam stadion maupun di luar stadion,” pungkasnya.

Back to top button