Arena

Timnas Indonesia U-20 Masuk Grup Ringan di Kualifikasi Piala Asia 2025


Timnas Indonesia U-20 tergabung dalam grup yang relatif mudah dalam Kualifikasi Piala Asia U-20 2025. Berdasarkan hasil pengundian yang dirilis dalam laman AFC, Kamis (13/6/2024), skuad asuhan Indra Sjafri tergabung dalam Grup F yang dihuni oleh Yaman, Timor Leste, dan Maladewa.

Mungkin anda suka

Bicara persaingan, Timnas Indonesia U-20 jelas unggul dari ketiga tim tersebut. Ditambah lagi, Arkhan Kaka dan kolega akan bertindak sebagai tuan rumah dalam penyisihan Grup F ini.

Sesuai jadwal, Kualifikasi Piala Asia U-20 2025 akan berlangsung pada 21-29 September 2024 mendatang. Indonesia sebagai tuan rumah penyisihan Grup F sejauh ini belum menentukan di mana lokasi pertandingan tersebut akan digelar.

Untuk diketahui, Kualifikasi Piala Asia U-20 2025 kali ini diikuti oleh 45 negara dan dibagi menjadi 10 grup, di mana lima grup berisi empat negara dan lima grup lainnya berisi lima negara.

Timnas Indonesia U-20, yang juga dipersiapkan untuk tampil di ajang Piala AFF U-19 2024, baru saja menyelesaikan turnamen Tournoi Maurice Revello Tournament alias Toulon Cup di Prancis. Sayangnya, dari empat pertandingan yang dilakoni pasukan Indra Sjafri pada fase grup, empat kali pula mereka menelan kekalahan. Dari empat pertandingan tersebut, Timnas Indonesia U-20 mencatat kebobolan 12 kali dan hanya bisa mencetak satu gol.

Inilah hasil drawing kualifikasi Piala Asia U-20 2025:

– Grup A: Vietnam (H), Suriah, Bangladesh, Bhutan, Guam
– Grup B: Uzbekistan, Bahrain, China Taipei (H), Kamboja, Nepal
– Grup C: Korea Selatan, Lebanon, United Arab Emirates, Kuwait (H), Kepulauan Mariana Utara
– Grup D: Australia, Saudi Arabia (H), Palestina, Afghanistan, Makau
– Grup E: Tajikistan (H), Oman, Malaysia, Sri Lanka, Korea Utara
– Grup F: Indonesia (H), Yaman, Timor-Leste, Maladewa
– Grup G: Iran, Mongolia, India, Laos (H)
– Grup H: Iraq, Thailand (H), Filipina, Brunei Darussalam
– Grup I: Japan, Kirgizstan (H), Myanmar, Turkmenistan
– Grup J: Yordania, Qatar (H), Singapura, Hong Kong, China

Back to top button