News

Tiba di Polda, Pemimpin Tertinggi Khilafatul Muslimin Lambaikan Tangan sambil Lempar Senyum

Pemimpin tertinggi Khilafatul Muslimin Abdul Qodir Baraja tiba di Polda Metro Jaya, Selasa (7/6/2022) sore.

Abdul Qodir tiba di Jakarta usai diamankan di Lampung oleh tim Polda Metro Jaya terkait konvoi khilafal yang viral di media sosial beberapa waktu lalu.

Di dampingi Direktur Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya, Kombes Pol Hengki Haryadi dan sejumlah penyidik, Abdul Qodir tampak santai begitu turun dari mobil. Mengenakan gamis panjang dan sorban, Ia sempat melambaikan tangan ke depan awak media dan sejumlah simpatisan yang hadir.”Assalamualaikum,” kata Abdul Qodir sambil melambaikan tangan.

Sesekali, Abdul Qodir melempar senyum saat ditanya wartawan sebelum memasuki ruang pemeriksaan Polda Metro.

Kombes Pol Hengki menyebut Abdul Qodir sebelumnya sempat menjadi narapidana terorisme dan menjalani penahanan sebanyak dua kali selama tiga dan 13 tahun.

“Tersangka yang kami amankan dalam kegiatan kali ini atas nama Abdul Qadir Hasan Baraja yang merupakan mantan napi terorisme dua kali ditahan, yaitu selama 3 tahun dan 13 tahun,” ujar Hengki dalam keterangannya, Selasa (7/6/2022).

Pihaknya menemukan bahwa ajaran yang disampaikan pimpinan kelompok Khilafatul Muslimin ini bertentangan dengan Pancasila.

“Dari hasil penyelidikan, ada hal yang sangat kontradiktif apa yang disampaikan pimpinan ormas Khilafatul Muslimin yang menyatakan bahwa mereka tidak bertentangan dengan Pancasila,” jelasnya.

Beri Komentar (menggunakan Facebook)

Ivan Setyadhi

Dreamer, Chelsea Garis Biru, Nakama, Family Man, Bismillah Untuk Semuanya, Alhamdulillah Atas Segalanya
Back to top button