Saturday, 29 June 2024

Terbang ke Jepang, Justin Hubner Absen Lawan Guinea?

Terbang ke Jepang, Justin Hubner Absen Lawan Guinea?


Bek tengah Timnas Indonesia U-23 Justin Hubner harus kembali ke klubnya Cerezo Osaka usai Garuda Muda takluk atas Irak dalam duel perebutan tempat ketiga Piala Asia U-23 2024.

Sehari selepas laga atau Jumat (3/5/2024) dini hari WIB, Hubner sudah langsung bertolak ke Jepang guna bergabung dengan Cerezo Osaka.

“Langsung menuju bandara untuk kembali ke Jepang,” tulis Hubner dalam unggahan instastory ekslusifnya.

Kembalinya Hubner ke Jepang, jelas menimbulkan banyak pertanyaan. Mengingat, skuad Garuda Muda masih menyisakan satu laga krusial melawan Guinea U-23 demi memperebutkan satu tiket terakhir menuju Olimpiade Paris 2024.

Sesuai jadwal, babak play-off antara Timnas Indonesia U-23 vs Guinea U-23 akan berlangsung di INF Clairefontaine, Prancis, pada 9 Mei 2024 mendatang.

Meski demikian, Asisten Pelatih Timnas U-23, Nova Arianto memastikan bahwa pihaknya masih mengupayakan kehadiran Hubner dalam laga penting tersebut.

Nova menyebut, saat ini PSSI masih terus menjalin komunikasi dengan klub pemilik Hubner agar mau melepas pemainnya untuk laga play-off, pekan depan.

“Memang ada pemain yang kembali ke klub setelah pertandingan kemarin. Dan itu yang sedang kami lakukan komunikasi lagi,” ujar pelatih berusia 45 tahun.

Pemenang babak play-off, otomatis akan meraih tiket untuk berada di panggung pesta olahraga atau multievent terbesar di dunia, Olimpiade. Tetapi jika kalah, maka harapan untuk tampil sudah tertutup rapat.

Andai menang melawan Guinea U-23, skuad Merah Putih akan berada di Grup A babak penyisihan grup Olimpiade 2024.

Nantinya Timnas Indonesia akan satu tim dengan tuan rumah Prancis, Amerika Serikat dan Selandia Baru.