Arena

Piala Dunia U-17 Sudah Dapat Government Guarantee dari Presiden Jokowi

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir (Etho), mengumumkan bahwa Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo (Jokowi), telah menandatangani Government Guarantee untuk penyelenggaraan Piala Dunia U-17 2023 di Indonesia.

Government Guarantee adalah jaminan dan persetujuan dari pemerintah pusat terhadap kesiapan dalam menyelenggarakan perhelatan internasional seperti Piala Dunia U-17. Ini meliputi berbagai aspek, termasuk terkait dengan keamanan untuk semua kontestan.

“Alhamdulillah surat Government Guarantee sudah keluar dari Bapak Presiden, hari ini tadi pagi baru keluar,” kata Etho, Selasa (15/8/2023) usai membuka acara workshop Asprov PSSI di Jakarta.

Namun, Etho juga menyebut bahwa PSSI masih menunggu tanda tangan dari pemerintah daerah terkait host city contract. Ada empat kota yang akan menjadi tuan rumah Piala Dunia U-17, yakni Jakarta, Kabupaten Bandung, Surakarta, dan Surabaya.

PSSI juga bekerja sama dengan Kementerian PUPR dan pemerintah daerah untuk melakukan perbaikan terhadap sejumlah stadion dan lapangan latihan, termasuk renovasi Jakarta International Stadium (JIS).

“Kalau rumput ya seperti itu ada pembagian tugas dan isu rumput saya rasa di berbagai tempat, seperti lapangan Soemantri Brodjonegoro, lalu lapangan Banteng pun rumputnya harus diperbaiki standar latihan FIFA,” tegasnya.

Piala Dunia U-17 2023 akan digelar di empat stadion, yaitu Jakarta International Stadium (Jakarta), Stadion Si Jalak Harupat (Bandung), Stadion Manahan (Solo), dan Stadion Gelora Bung Tomo (Surabaya). Turnamen ini akan berlangsung dari 10 November hingga 2 Desember.

Beri Komentar (menggunakan Facebook)

Back to top button