Arena

Seragam Baru Messi Pulang dari Jakarta, Barcelona atau Al Hilal?

Lionel Messi, bintang sepak bola global, telah memutuskan untuk meninggalkan Paris Saint-Germain (PSG) dan diprediksi akan mengenakan seragam baru pada musim mendatang. Spekulasi ini memicu harapan Barcelona, klub yang telah mengantarkan Messi meraih banyak trofi, untuk dapat membawa kembali legenda tersebut pada musim panas ini. Messi, juga dikenal sebagai “La Pulga,” direncanakan akan menentukan tim barunya setelah pulang dari Jakarta.

Messi, yang kontraknya dengan PSG akan berakhir pada 30 Juni 2023, telah menolak tawaran perpanjangan kontrak dari klub juara Liga Prancis tersebut. Dengan tujuh gelar Ballon d’Or di genggamannya, Messi kini membuka peluang untuk mengenakan seragam baru.

Messi dikonfirmasi tidak akan bermain di final liga melawan Clermont pada Sabtu (3/6/2023) karena kontraknya habis. Pelatih PSG Christophe Galtier turut mengonfirmasikan pada Kamis (1/6) waktu setempat, bahwa akhir musim ini, juga merupakan akhir dari waktu Messi di PSG.

Barcelona, klub yang memuja Messi sebagai “dewa” sepak bola, sangat berhasrat untuk membawa pulang sang legenda. Sementara itu, Al-Hilal, raksasa Liga Arab Saudi, juga telah mengajukan tawaran resmi kepada Messi pada bulan April lalu.

“Messi akan mempertimbangkan pilihan-pilihannya dalam beberapa hari ke depan. Menurut rencana, Juni menjadi bulan penentuan bagi klub barunya,” ucap Fabrizio Romano, pakar transfer, dalam cuitannya di akun Twitternya Jumat (2/6/2023).

🚨 Xavi: “Leo Messi will decide his future next week. He has 100% my OK to join us”.

“He knows we’re ready to welcome him. Nothing has changed, we have chances. We want Leo here. Let him decide. I’m ready to include him in our system”, tells Mundo Deportivo. 🔵🔴 #FCB pic.twitter.com/jG75oAXVSn

— Fabrizio Romano (@FabrizioRomano) June 2, 2023

Sesuai dengan Aturan, Messi sudah memiliki hak untuk bernegosiasi dengan klub baru sejak 1 Januari lalu. Namun, ia memilih untuk menghormati kontraknya dengan PSG dan menahan diri untuk menerima tawaran lain hingga kontraknya dengan PSG berakhir.

Al-Hilal telah menawarkan gaji sebesar 400 juta euro per musim, namun Messi belum memberikan respons positif. Messi sejauh ini hanya menerima tawaran menjadi duta pariwisata Saudi untuk periode 2023-2025 dari klub tersebut.

Barcelona, di sisi lain, sangat serius untuk membawa kembali Messi yang telah membantu mereka meraih 43 trofi selama kariernya. Pelatih Barcelona, Xavi Hernandez, dan Presiden Barca, Joan Laporta, telah melakukan pembicaraan intensif dengan Messi sejak awal tahun ini.

Namun, membawa Messi kembali ke Barcelona bukanlah tugas yang mudah. Barca harus melakukan penyesuaian finansial sebelum dapat mewujudkan hal ini. La Liga, operator kompetisi Liga Spanyol, akan menurunkan batas gaji Barca pada musim depan menjadi sekitar 350 juta euro.

Meski demikian, kedatangan Messi akan memberikan keuntungan ekonomi yang signifikan bagi Barcelona. Sport melaporkan bahwa kedatangan Messi dapat membawa peningkatan sponsor sebesar 150 juta euro dan lonjakan pemasukan tiket pertandingan sebesar 70 juta euro.

Laporta mengatakan bahwa Barcelona akan melakukan segala cara untuk membawa pulang Messi. “Barca adalah rumah Messi,” kata Laporta kepada TV3.

Untuk mewujudkan impian jutaan penggemar Barca di seluruh dunia, Laporta dan dewan manajemen Barca sedang berusaha keras untuk menata kembali situasi finansial klub. Pemain-pemain yang tidak masuk dalam rencana Xavi di musim depan, seperti Ferran Torres, Jules Kounde, dan Franck Kessie, akan diberi lampu hijau untuk meninggalkan Stadion Spotify Camp Nou.

“Kami berharap La Liga akan menerima proposal rencana finansial kami untuk meluluskan pembelian pemain baru,” tutur Laporta.

Back to top button