Arena

Sepak Bola Indonesia Berduka, Mantan Pelatih Timnas Benny Dollo Wafat

Kabar duka menghampiri sepak bola Tanah Air. Pasalnya,  salah satu tokoh yang juga mantan pelatih Timnas Indonesia Benny Dollo meninggal dunia dalam usia 72 tahun.

Kabar berpulangnya Benny Dollo disampaikan oleh mantan anak asuhnya di skuad Garuda, Firman Utina pada Rabu malam (1/2/2023).

“Selamat jalan Om Benny Dollo,” tulis Firman Utina dalam unggahannya di akun media sosial Instagram.

Firman juga terlihat mengunggah sebuah foto kala dirinya dan Benny Dollo sukses merengkuh titel Copa Dji Sam Soe 2005 bersama klub Arema.

Unggahan tersebut pun menuai banyak respons dari para pesepakbola yang rata-rata sempat dilatih Bendol sapaan akrab Benny Dollo.

“Selamat jalan om Benny Dollo,” tulis Boaz Solossa. “Turut berduka cita, coach,” sahut Dias Angga Putra.

Belum ada informasi lebih lanjut terkait penyebab berpulangnya pelatih kawakan tersebut.

Namun demikian, berdasarkan informasi yang terhimpun, mantan arsitek Persija Jakarta hingga Sriwijaya FC memang sakit .

Firman Utina sebelumnya juga sempat mengunggah sebuah foto yang memperlihatkan kondisi terakhir Benny Dollo. Dalam unggahan itu, Bendol tampak terbaring lemah di atas ranjang.

Namun, unggahan tersebut tampak tak lagi terpajang di akun mantan penggawa Timnas.

“Buat semua, saya meminta doa dan dukungan untuk keluarga Om Benny Dollo. Semoga Om Benny Dollo diberikan kesembuhan. Kebetulan, kami saat ini tengah menjenguknya di RSUD Tangerang Selatan,” tulis Firman saat itu.

Back to top button