Hangout

Raffi Ahmad dan Keluarga Ikut Haji Furoda, Apa Bedanya dengan Haji Biasa?


Artis papan atas, Raffi Ahmad dan keluarganya dikabarkan akan mengikuti ibadah Haji ke Tanah Suci, Mekkah tahun ini. 

Mungkin anda suka

Menariknya, ibadah Haji yang dilakukan sosok sultan Andara dan keluarga terbilang berbeda, sebab mereka akan mengikuti program Haji Furoda.

Ya, Raffi Ahmad dan Nagita Slavina memilih Haji Furoda, alias haji tanpa perlu waktu tunggu. Tak sendirian, Raffi juga mengajak keluarganya, termasuk Rieta Amilia, Amy Qanita, Caca Tengker hingga Nisya Ahmad.

Belum cukup sampai di situ, Raffi juga memboyong sejumlah karyawan RANS Entertainment untuk ikut menunaikan ibadah Haji ke Tanah Suci.

Sebelum bertolak ke Makkah, Raffi Ahmad bersama rombongan diketahui sudah melaksanakan manasik haji.

“Alhamdulillah, kita hari ini Bismillah mau manasik haji furoda. Bismillah semoga dilancarkan segala persiapan dan pelaksanaan Haji Rans Family ya Allah,” kata Raffi dalam sebuah unggahannya di Instagram dikutip, Jumat (31/05/2024).

Apa itu Haji Furoda?

Haji mujamalah atau Furoda merupakan layanan Ibadah Haji khusus tanpa perlu waktu tunggu alias antre. 

Paket haji tersebut telah diatur dalam UU No. 8 tahun 2019 tentang penyelenggaraan Ibadah Haji dan Umroh.

Dalam aturan tersebut dikatakan bahwa haji mujamalah atau dikenal dengan haji furoda adalah program haji yang mendapat kuota khusus dari pemerintah Arab Saudi, legal dan resmi berdasarkan hukum tersebut. 

Peserta haji furoda akan langsung berangkat tanpa perlu antre.

Mengingat, masa tunggu haji reguler bisa sampai 30 tahun, calon haji bisa memilih jalur haji furoda tanpa masa tunggu. Tentu biaya yang dikeluarkan akan berbeda dengan haji biasa.

Layanan haji jalur furoda atau haji mandiri biasanya dikelola oleh travel haji resmi atau tidak resmi (berizin), atau yayasan yang memiliki afiliasi dengan pemerintah Arab Saudi.

Walupun tidak termasuk dalam kuota haji pemerintah Indonesia, jalur haji furoda dipastikan resmi dan legal.

Lantas, berapa biaya haji Furoda?

Dari beberapa unggahannya di media sosial, Raffi dan Nagita terlihat menggunakan salah satu agen travel haji bernama Jana Madinah Wisata.

Dalam keterangan unggahannya, Raffi dan keluarga diketahui mengambil paket haji Furoda luxury.

Dari website resmi Jana Madinah Wisata, paket haji Furoda luxury ditawarkan dengan harga mulai dari US$ 31.700 atau sekitar Rp512 juta. 

Biaya ini dapat berubah sewaktu-waktu menyesuaikan kebutuhan calon jemaah.

Dengan biya sebesar itu, calon haji akan mendapatkan sejumlah fasilitas mewah. Mulai dari hotel bintang lima, tenda AC maktab furoda, hingga fasilitas mobil atau bis mewah.

Fasilitas lainnya termasuk, city tour Mekkah dan Madinah, ustaz pembimbing, akses kereta cepat Mekkah-Madinah, serta tiket pesawat pulang-pergi. Jemaah juga akan mendapat jatah air zam-zam 5 liter dari Tanah Suci.

Nantinya, jemaah haji yang menggunakan paket ini akan menghabiskan waktu beribadah selama 17 hari.

Back to top button