News

Pujian Airlangga ke JK: Soal Diplomasi Beliau tak Ada yang Bisa Menyaingi


Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto sempat memuji Wakil Presiden ke-10 dan 12 Jusuf Kalla (JK) di acara Hari Ulang Tahun Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Golkar, Theo L Sambuaga.

Mungkin anda suka

Awalnya, Airlangga mengatakan bahwa Theo merupakan sosok yang luar biasa sebagai wakil ketua dewan pembina Partai Golkar.

Theo pernah mengajarkan Airlangga untuk berdiplomasi di dunia internasional baik dari sektor perdagangan, perindustrian, energi maupun pangan.

“Tentu yang membedakan Pak Theo dengan yang lain misalnya dengan Pak Auli Rahman, ini diplomat, parlente terus,” kata Airlangga di hotel Mulia Senayan, Jakarta Pusat, Sabtu (22/6/2024).

Airlangga lantas memuji JK yang merupakan tokoh tak tersaingi. Dirinya juga mengaku bahwa banyak belajar dari sosok JK dalam bidang apapun.

“Tetapi tentu kalau diplomasi tidak ada yang bisa menyaingi Pak Jusuf Kalla, tokoh perdamaian kita dan juga tokoh Golkar yang selalu membuat kita bisa mengarungi samudera, nah belajarnya dari nakhoda pilot yang namanya pak JK,” jelas Airlangga.

“Alhamdulillah saya dari dulu di belakang Pak JK, kalau di depan sudah jatuh pak, kalau di depan ada yang melindungi,” sambung dia.

Sebagai informasi, Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto menghadiri acara Hari Ulang Tahun ke-75 Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Golkar, Theo L Sambuaga sekaligus peluncuran bukunya.

Pantauan Inilah.com di Hotel Mulia, Senayan, Jakarta Pusat, beberapa tokoh seperti Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan serta Wakil Presiden ke-10 dan 12 Jusuf Kalla hingga Wakil Presiden ke-6 Try Sutrisno hadir dalam acara tersebut.

Mereka nampak duduk satu meja yang berada di depan barisan peserta undangan. Mereka nampak kompak mengenakan pakaian batik.

Selain itu, hadir beberapa tokoh lainnya seperti Ketua Dewan Pertimbangan Presiden Republik Indonesia Wiranto, Wamendag Jerry Sambuaga, Wamenaker Afriansyah Noor, Ketua MKMK Jimly Asshiddiqie, Sekjen PAN Eddy Soeparno, Akbar Tanjung, Sidarto Danusubroto, Guntur Soekarnoputra.

Back to top button