News

Puan Temui Surya Paloh Tanpa Didampingi Mega, Jalankan Instruksi Partai

Ketua DPP PDIP Puan Maharani bakal mengunjungi Ketum NasDem Surya Paloh di NasDem Tower, Senin (22/8/2022). Puan bakal hadir dalam kegiatan safari politik mengunjungi ketum-ketum parpol tanpa didampingi Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri.

“Tidak (Megawati tidak hadir). Saya saja sebagai Ketua DPR karena rakernas partai yang beberapa waktu lalu kan menugaskan Ketua DPR untuk bisa menyambangi dan bersilaturahmi dengan semua ketua umum partai politik,” kata Puan, di Kompleks GBK, Jakarta, Minggu (21/8/2022).

Puan menyebut pertemuan dengan Surya Paloh sebatas silaturahmi kekeluargaan. Dia tidak menyinggung bakal membahas agenda koalisi menghadapi Pemilu 2024.

“Insya Allah besok ketemu Pak Surya Paloh. Ikuti saya dan bagaimana pertemuannya. Silaturahmi kekeluargaan untuk membangun Indonesia yang lebih baik,” ujarnya.

Menurutnya Surya Paloh bukan hanya politisi senior tetapi sahabat dari kedua orang tuanya. Bahkan Puan memanggil Paloh dengan sebutan oom. Untuk itu dia yang jauh lebih muda memilih mendatangi bos Media Group.

 “Jadi saya yang datang,” tuturnya.

Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto mengungkapkan, pertemuan itu bakal membahas sejumlah agenda. Namun yang terpenting yakni konsolidasi parpol-parpol pendukung pemerintahan Jokowi-Ma’ruf jelang Pilpres 2024.

“Dan juga terutama langkah-langkah konsolidasi menjelang pilpres 2024,” kata Hasto.

Selain membahas isu nasional, pertemuan Puan dengan Paloh membahas agenda kepemimpinan G20 dan ASEAN. Tak terkecuali membahas agenda ketahanan pangan di tengah krisis global.

“Kita sudah lama tidak bertemu dalam kunjungan ke kantor partai, dan kantor partai NasDem ini kan kantornya baru. Kami belum pernah melakukan kunjungan ke sana, tentu saja sebagai pimpinan parpol akan membahas berbagai persoalan bangsa dan negara,” ungkap Hasto.

Beri Komentar (menggunakan Facebook)

Back to top button