Sunday, 30 June 2024

Projo Akui Diskusi dengan Jokowi soal Sosok yang Didukung di Pilkada 2024

Projo Akui Diskusi dengan Jokowi soal Sosok yang Didukung di Pilkada 2024


Bendahara umum Dewan Pengurus Pusat (DPP) Pro Jokowi (Projo) Panel Barus mengaku bahwa pihaknya sempat berdiskusi dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi) soal tokoh-tokoh yang akan didukung di Pilkada 2024.

“Pak Jokowi ini ketua dewan pembina Projo, jadi diskusi politik bukan suatu hal yang dilarang. Kita juga tentu bisa meminta masukan, dari ketua dewan pembina, kita juga kalau diminta pandangan dan masukan juga pasti kita berikan,” ujar Panel di DPP Projo, Jakarta Selatan, Jumat (28/6/2024).

Dia menjelaskan bahwa Projo serius untuk memastikan Indonesia ke depan menjadi Indonesia yang maju dan mencapai Indonesia Emas 2045.

Melihat itu, Projo menilai keberlanjutan itu perlu adanya diskusi dengan sosok yang memiliki pemikiran serupa.

“Jadi, Pak Jokowi dan Projo, bahwa kemajuan semua bangsa karena perlunya sebuah keberlanjutan pemimpin, kebijakan, dan pembangunan. Jadi, gagasan dasarnya itu, baru nanti melakukan tindakan politik yang sama,” jelas Panel.

Selain itu, pihaknya juga menilai bahwa Projo ingin memastikan pemimpin dalam Pilkada 2024 merupakan pemimpin yang sejalan dengan pemerintahan Prabowo-Gibran ke depan.

“Kedua, kita juga ingin memastikan keberlanjutan pembangunan untuk rakyat di daerah. Karena pembangunan untuk rakyat dan pembangunan pro rakyat di daerah juga penting untuk dipastikan, itu,” ujarnya.