News

Polda Metro Klaim Street Race Kurangi Balap Liar

Kapolda Metro Jaya Irjen Fadil Imran meyakini ajang street race atau balap jalanan yang diselenggarakan hingga seri kelima ini telah mengurangi balapan liar yang terjadi di Jabodetabek.

“Dari data yang kami miliki, jumlah balapan liar itu, baik dan lokasi maupun jumlah balapan itu berkurang,” katanya.

Namun dirinya belum bisa mendata kasus balapan liar yang selama ini masih ada di wilayah hukumnya. Meski begitu, pihaknya tetap fokus mengurangi balapan liar.

Sementara itu, ajang street race yang digelar hingga kini menurutnya menarik minat para penggemar balapan serta komunitas. Ini terlihat dari para peserta yang berpartisipasi tidak hanya dari Jabodetabek, namun ada juga yang dari luar pulau Jawa.

“Polri, yang menjadi concern adalah soal Bagaimana jumlah balapan liar dan keselamatan jiwa ini bisa kita kurangi, dan mendekatkan antara komunitas dengan Polda Metro Jaya,” lanjutnya.

Fadil berharap, dengan adanya ajang street race ini, antara masyarakat dengan polisi bisa saling mengenal dan beriringan. Terlebih menjadi sarana untuk mengedukasi masyarakat.

“Tentunya yang tadinya mereka ini tidak begitu kenal dengan Polda Metro Jaya, sekarang justru bisa menjadi perpanjangan Polda Metro Jaya mengedukasi teman-temannya,” tandasnya.

Dalam penyelenggaran seri kelima ini, tercatat seribu lebih pebalap atau tepatnya 1.124 peserta ikut ambil bagian. Balap sepanjang 500 meter itu merupakan ajang terbesar balapan yang mengakomodasi pebalap motor liar menjadi legal di Tanah Air

Back to top button