KabarRamadan

Perdana Sejak 88 Tahun, Puluhan Ribu Warga Turki Shalat Tarawih di Hagia Sophia

Badan Keagamaan Turki mengumumkan pada Kamis, (31/03/2022), bahwa umat muslim bisa melaksanakan shalat tarawih di Hagia Sophia, Istanbul. Izin shalat ini jadi yang pertama setelah 88 tahun.

“Alhamdulillah. Untuk pertama kalinya dalam 88 tahun, masjid akan menyambut orang-orang beriman untuk shalat tarawih Ramadan ini,” kata Ali Erbas, kepala Diyanet, badan publik yang bertanggung jawab untuk mengawasi ibadah keagamaan mengutip dailyislamist.

Sebelumnya, pada tahun 2021 belum bisa dipakai untuk melakukan shalat tarawih dikarenakan Pandemi yang melanda dunia.

Di tahun 2022 kabar gembira ini disambut baik oleh umat dan masyarakat di sekitar.

Para warga mulai berdatangan ke masjid ini saat shalat maghrib untuk mengantre masuk ke sana, sehingga Masjid Hagia Sophia sudah terisi penuh 30 menit sebelum shalat Isya.

Sahabatsurga 2807792870734745366 664366867 8 1080x1350 - inilah.com

Setelah petugas menutup pintu masuk masjid, warga harus melaksanakan shalat di area luar Blue Mosque. Banyak orang shalat di atas sajadah dan kardus yang mereka bawa di area tersebut dan di area hijau.

Turut dikumandangkan juga Al-Qur’an sebelum shalat di masjid.

Ketua Parlemen Turki Mustafa Şentop, Gubernur Istanbul Ali Yerlikaya dan Ketua AKP Provinsi Istanbul Osman Nuri Kabaktepe datang ke masjid sebelum shalat Isya.

Shalat tarawih di Masjid Hagia Sophia langsung diimami oleh Kepala Direktorat Keagamaan Turki Prof. Dr. Ali Erbaş.

Prof. Dr. Ali Erbaş, setelah melaksanakan shalat tarawih berjamaah mengucapkan selamat menyambut bulan Ramadhan kepada warga.

Sambil menyatakan bahwa mereka senang dapat melaksanakan salat tarawih di Masjid Hagia Sophia, Erbaş mengatakan, “Kita harus banyak bersyukur kepada Allah. Setelah 88 tahun berpisah, Masjid Hagia Sophia telah mendapatkan kembali shalat tarawihnya.

Pada era Presiden Recep Tayyip Erdogan, pengadilan memutuskan Aya Sofya dikonversi peruntukkannya menjadi masjid pada 10 Juli 2020. Sebagai tanda dibuka kembali untuk tempat ibadah Muslim, ditandai dengan shalat Jumat perdana yang dihadiri puluhan ribu jamaah hingga meluber ke jalan.

Hanya saja, Hagia Sophia belum menggelar sholat Tarawih pada 2021 lantaran situasi pandemi COVID-19 belum reda. Baru pada tahun ini, masjid bersejarah ini bisa mengadakan shalat Tarawih yang dipadati jamaah.

Beri Komentar (menggunakan Facebook)

Ibnu Naufal

Menulis untuk masa depan untuk aku, kamu dan kita.
Back to top button