News

Pemilu 2024, Airlangga Tantang MKGR Menangkan Golkar

Ketum Golkar Airlangga Hartarto mulai memanaskan sayap partai, Ormas Musyawarah Kekeluargaan Gotong Royong (MKGR). Airlangga menantang MKGR untuk memenangkan Golkar pada Pemilu 2024 mendatang.

Airlangga menyinggung Golkar berhasil meraih 17 juta suara pada Pemilu 2019 yang mengantar partai beringin mendapat kursi terbanyak nomor dua di parlemen. Prestasi tersebut layak untuk ditingkatkan hingga Golkar memenangi Pemilu 2024.

Mungkin anda suka

“Kini Partai Golkar berada di urutan kedua pemenang pemilu, kita miliki suara lebih dari 17 juta. Di akhir tahun ini kita akan tambah agar target dapat dicapai semuanya. Tahun depan dipertebal lagi dan saat pemilu menjadi pemenang,” kata Airlangga dalam Buka Puasa Bersama DPP Ormas MKGR di Kantor DPP Partai Golkar, Minggu (17/4/2022). 

Airlangga menyebutkan, kemenangan Golkar merupakan kerja keras dari sayap-sayap partai termasuk MKGR. Dia mengingatkan pula sisa waktu dua tahun menuju pemilu harus dimaksimalkan.

“Kita mau menang dan waktu tinggal dua tahun tidak terlalu lama. Banyak hal replikasi program DPP Partai Golkar harus diikuti ormas, di sini penting bagi kita mewartakan dan menyiarkan hal baik tentang Partai Golkar dan anggota Golkar untuk disebarkan ke masyarakat,” paparnya. 

Menurut Menko Perekonomian ini, soliditas MKGR merupakan salah satu faktor penentu kemenangan Golkar. Airlangga tidak menampik Golkar mengandalkan MKGR untuk memenangi pemilu.

“MKGR solid dan menjadi Ormas yg diandalkan pada pemilu 2024. Maka kemenangan Pemilu 2024 itu dapat dikejar,” sambungnya. 

Dalam suasana Ramadan ini, ujar Airlangga, seluruh jajaran partai dan organisasi sayap sebaiknya terjun langsung untuk berbagi manfaat dan membantu masyarakat. “Kita semua yakin untuk memperkuat ormas dan kita yakin akan memiliki daya juang tinggi untuk memenangkan Pemilu 2024. Hikmah Ramadan akan mendorong kita lebih semangat berjuang menuju Pemilu 2024,” tuturnya. 

MKGR Siap Menangkan Airlangga

Dalam kesempatan tersebut, Ketum MKGR, Adies Kadir, menyambut baik sambutan Airlangga dan menyatakan siap mengawal kebijakan partai. Bahkan MKGR mendukung pencapresan dan memenangkan Airlangga pada Pilpres 2024.

Adies menegaskan MKGR solid dalam mengawal pelaksanaan pemilu dan mengusung Airlangga Hartarto sebagai capres. Soliditas ini sudah dipertegas dalam empat agenda besar MKGR.

Selain memenangkan Airlangga, MKGR tengah menyiapkan saksi-saksi untuk mengawal TPS, menggelar sosialisasi serta konsolidasi, mengawal kebijakan dan memenangkan Golkar pada pemilu.

“Bahwa saat ini MKGR melakukan konsolidasi dengan 15 pengurus DPD provinsi se-Indonesia maka, MKGR harus bergerak untuk memenangkan Partai Golkar dan mengantarkan Airlangga menjadi presiden,” kata Adies. [WIN]

Back to top button