Monday, 01 July 2024

PBSI Perpanjang Kerja Sama dengan Le Minerale untuk Indonesia Open 2024

PBSI Perpanjang Kerja Sama dengan Le Minerale untuk Indonesia Open 2024


Pengurus Pusat Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesia (PP PBSI) kembali mempercayakan Le Minerale sebagai air mineral resmi pada ajang bulutangkis internasional Indonesia Open 2024. Turnamen bergengsi ini akan diselenggarakan pada 4-9 Juni 2024 di Istora Gelora Bung Karno, Jakarta.

Sejak tahun 2021, Le Minerale telah menunjukkan komitmen dan kualitasnya, sehingga dipercaya oleh PBSI untuk memenuhi kebutuhan mineral para atlet dan panitia penyelenggara. 

Ketua Panitia Penyelenggara Indonesia Open 2024, Armand Darmadji, mengungkapkan alasan kembali memilih Le Minerale sebagai official mineral water.

“Indonesia Open 2024 adalah ajang bulutangkis dengan standar internasional. Oleh karenanya, kami melakukan penyaringan ketat terhadap segala sesuatu yang akan digunakan, terutama oleh para atlet, termasuk air mineral. Hanya air mineral yang lolos seleksi dan verifikasi internasional yang dapat menjadi official mineral water,” jelas Armand dalam siaran persnya, Selasa (28/5/2024).

Le Minerale dipercaya telah memenuhi standar air mineral untuk menjaga kebugaran tubuh atlet karena mengandung mineral esensial berkualitas. “Menjaga asupan mineral sangat penting bagi para atlet, ofisial, dan panitia. 

Oleh karena itu, kami memilih air mineral yang benar-benar memiliki kandungan mineral berkualitas. Le Minerale menunjukkan kandungan tersebut jelas di kemasannya, ini menjadi jaminan bagi kami,” tambah Armand.

Head of Public Relation & Digital Le Minerale, Yuna Eka Kristina, menyambut baik kepercayaan yang diberikan PBSI. “Sekali lagi, kami berterima kasih karena Le Minerale kembali dipercaya oleh PP PBSI sebagai official mineral water partner di event internasional ini,” ujar Yuna.

Kerja sama ini membuktikan kualitas mineral esensial yang terkandung dalam Le Minerale dipercaya untuk mendukung kebugaran dan kesegaran tubuh, terutama bagi para atlet dalam aktifitas keseharian maupun saat bertanding.  

“Kami mendapatkan feedback positif dari panitia dan atlet, yang merasakan kualitas kandungan mineral esensial pada Le Minerale dari rasa segarnya yang berbeda. Oleh karena itu, Le Minerale kembali hadir untuk memenuhi kebutuhan mineral dan cairan atlet kelas dunia,” tambahnya.

Dengan dukungan Le Minerale, diharapkan para atlet dapat tampil maksimal selama Indonesia Open 2024, menjaga kebugaran mereka di level tertinggi dan memberikan performa terbaik di lapangan.