Arena

PBSI: Kevin Sanjaya Putuskan Mundur dari Pelatnas


Pebulu tangkis ganda putra Indonesia, Kevin Sanjaya Sukamuljo, membuat keputusan mengejutkan dengan mundur dari pelatnas PBSI Cipayung.

Kabar ini disampaikan langsung oleh Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi (Kabid Binpres) PBSI, Ricky Soebagja, dalam jumpa pers di Pelatnas PBSI, Cipayung, Jakarta Timur, Kamis (16/5/2024).

“Kevin Sanjaya menyatakan pamit dari pelatnas. Namun, mengapa hari ini baru disampaikan? Karena setelah pertemuan 6 April, ada beberapa hal yang Kevin lakukan, dan kami juga memiliki Thomas-Uber Cup, sehingga baru diumumkan sekarang,” kata Ricky.

Ricky menjelaskan bahwa pada 6 April 2024, Kevin telah menyampaikan secara lisan keinginannya untuk mundur dari pelatnas. Namun, Kevin meminta waktu untuk mengumumkan keputusan tersebut ke publik. Hingga pada Rabu (15/5/2024), Ricky akhirnya menerima kepastian dari Kevin untuk mengumumkan keputusannya.

“Saya menghormati keputusan tersebut dan mengumumkannya setelah Thomas-Uber Cup. Kami mengapresiasi kontribusi Kevin yang luar biasa dan prestasinya yang telah menyumbang banyak gelar. Sebagai pasangan ganda putra nomor satu dunia dalam waktu yang cukup lama, pencapaian Minions di pelatnas sangat kami hargai,” lanjut Ricky.

Kevin terakhir kali tampil di Korea Masters dan Kumamoto Masters 2023 saat berpasangan dengan Rahmat Hidayat. Pada dua turnamen BWF World Tour tersebut, Kevin/Rahmat sama-sama harus terhenti di babak 16 besar. Sementara itu, Marcus Gideon sempat berpasangan dengan M. Rayhan Nur Fadillah pada ajang Guwahati Masters 2023, namun mereka kandas di perempat final.

Di awal 2024, pelatih kepala ganda putra, Aryono Miranat, memutuskan untuk memasangkan Rahmat Hidayat dengan Yeremia Rambitan. Sementara itu, Kevin, Marcus, dan Reyhan belum mendapatkan kejelasan mengenai pasangan mereka.

Kevin dan Marcus adalah pasangan ganda putra paling solid dan tak terkalahkan dalam waktu yang cukup lama. Mereka bahkan mendapat gelar ‘raja super series’ lantaran menjuarai sejumlah turnamen BWF mulai dari level 500 hingga 1.000.

Pada 2018, bersama Marcus, Kevin sukses meraih gelar juara di Indonesia Masters, India Open, Indonesia Open, Japan Open, China Open, bahkan All England. Tak hanya super series, di tahun 2018, pasangan Kevin/Marcus juga berhasil menyabet medali emas Asian Games yang digelar di Indonesia. Prestasi gemilang terus mereka torehkan hingga tahun 2021, setelah merebut medali emas di ajang Thomas dan Uber Cup.

Back to top button