News

Partai Gelora Ogah Patok Target Muluk-muluk di 2024

Partai Gelora bersiap menghadapi Pemilu 2024. Namun, partai yang didirikan mantan politikus Partai Keadilan Sejahtera (PKS) pada tahun 2019 ini ogah alias enggan mematok target muluk-muluk di pesta demokrasi lima tahunan itu.

“Kita sibuk dulu dengan verifikasi (partai politik). Habis itu fokus di pileg (pemilihan legislatif) dahulu. Kita ngomong ide, karena tanpa ide pemilu jadi tawar.” kata Wakil Ketua Umum Partai Gelora Fahri Hamzah dalam diskusi bertajuk “Siapa Presiden dan Wapres Indonesia 2024?” yang digelar Inilah.com, di Petra Restaurant, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Selasa (15/11/2022).

Fahri menginginkan Partai Gelora menitikberatkan perjuangan politiknya pada perbaikan sistem. Sebab sistem pemilu saat ini dinilai masih menyisakan sejumlah problematika.

Dia memandang, langkah memunculkan sosok capres merupakan hal mudah. Terlebih, apabila sistem dan aturan pemilu memperbolehkan setiap partai mengusung kandidat capresnya masing-masing.

“Soal kandidat mah soal gampang. Kalau kita punya kesempatan maju jadi calon presiden pasti kita punya calon sendiri. Enggak mungkin kita nyuruh orang lain,” ungkapnya.

Back to top button