Arena

Musiala: Kemenangan Telak Jerman Jadi Modal Percaya Diri Lawan Hungaria


Bintang Timnas Jerman, Jamal Musiala, menegaskan bahwa timnya tidak akan terlena usai menang 5-1 atas Skotlandia di laga pembuka Euro 2024. Musiala menekankan bahwa Der Panzer, julukan Timnas Jerman, bakal segera melupakan euforia kemenangan tersebut dan fokus menatap laga berikutnya melawan Hungaria di Matchday kedua Grup A pada Rabu (19/6/2024).

“Kami tidak akan membiarkan kemenangan ini membuat kami terlena dan kami ingin melakukan hal yang sama pada hari Rabu. Kami akan melihat kembali pertandingan ini, melihat apa yang bisa kami lakukan lebih baik dan apa yang perlu kami pertahankan,” ujar bintang Bayern Munchen tersebut selepas laga, mengutip laman resmi Euro 2024, Sabtu (15/6/2024).

Musiala sendiri dinobatkan sebagai pemain terbaik dalam laga Jerman versus Skotlandia. Ia menyumbang satu dari lima gol yang dilesatkan pasukan tuan rumah ke gawang Andy Robertson cs. Empat gol lainnya dilesatkan oleh Florian Wirtz (10′), Kai Havertz (45+1′), Niclas Fullkrug (68′), dan Emre Can (90+3′). Skotlandia memperkecil ketertinggalan lewat gol bunuh diri Antonio Rudiger (87′).

“Memenangkan pertandingan dengan nyaman adalah tanda yang baik bagi semua orang, dan bagi kami juga. Kami dapat membawa kepercayaan diri itu ke pertandingan berikutnya,” kata dia.

Jamal Musiala yang juga merupakan mantan penggawa Timnas Inggris, turun sebagai starter di laga tersebut. Pelatih Julian Nagelsmann menugaskan pemain 21 tahun ini untuk mengisi pos penyerang kanan Jerman. 

Tak menyia-nyiakan kesempatan tersebut, Musiala mencetak gol kedua untuk Die Mannschaft di menit ke-19, memanfaatkan umpan Kai Havertz.

“Secara pribadi, saya cukup senang dengan permainan ini. Ada hal-hal yang masih bisa kami lakukan lebih baik. Kami akan fokus ke pertandingan berikutnya dengan mentalitas yang sama dan mengambil langkah demi langkah,” ujarnya menambahkan.

Kemenangan telak ini menjadi langkah awal yang sangat baik untuk Jerman di Euro 2024. Skuad Julian Nagelsmann saat ini memimpin klasemen sementara Grup A dengan tiga poin.

Back to top button