Friday, 05 July 2024

Montella Siapkan Turki untuk Duel Lawan Belanda di Perempat Final Euro 2024

Montella Siapkan Turki untuk Duel Lawan Belanda di Perempat Final Euro 2024


Tim nasional Turki memastikan langkah mereka ke perempat final Euro 2024 setelah mengalahkan Austria dengan skor 2-1 di Leipzig Stadium, Jerman, Rabu (3/7/2024) dini hari WIB. 

Dalam pertandingan yang penuh drama, Merih Demiral menjadi bintang dengan mencetak dua gol kemenangan, sementara Michael Gregoritsch mencetak gol balasan untuk Austria.

Pelatih Turki, Vincenzo Montella, mengungkapkan kebanggaannya atas semangat yang ditunjukkan oleh timnya, terutama setelah menunjukkan peningkatan signifikan dari pertandingan sebelumnya di fase grup. 

“Semangat tim kami terlihat hingga menit terakhir. Ada beberapa gangguan kecil dalam semangat tim di pertandingan penyisihan grup pertama, tapi kami mendapatkannya kembali di sini,” kata Montella.

Kemenangan ini semakin manis mengingat absennya Hakan Calhanoglu, bintang tim, yang tidak bisa bermain dalam pertandingan tersebut. 

Namun, kiper Mert Guno tampil heroik dengan beberapa penyelamatan krusial yang membantu Turki mempertahankan keunggulan mereka.

Dengan kemenangan ini, Turki setidaknya telah menyamai pencapaian mereka di EURO 2008, sesuatu yang ditekankan oleh Montella. 

“Kami telah menyamai jumlah pertandingan yang kami menangi di EURO 2008: ini adalah pencapaian yang sangat penting,” ujarnya.

Selanjutnya, Turki akan menghadapi Belanda di perempat final, sebuah pertandingan yang diperkirakan akan menjadi tantangan berat. 

Montella mengakui kekuatan lawan mereka, “Lawan kami berikutnya adalah Belanda: tim yang berjuang seperti singa. Kami akan mengumpulkan kekuatan mental dan fisik dan terus mengikuti jalur kami,” ungkapnya.

Kinerja tim Turki di Euro 2024 juga mencatatkan beberapa catatan unik, termasuk menjadi salah satu dari sedikit tim yang memulai pertandingan sistem gugur dengan dua pemain remaja, Arda Guler dan Kenan Yıldız, yang keduanya berusia 19 tahun. Dengan total tujuh gol yang sudah dicetak dari enam pencetak gol berbeda, Turki menunjukkan kedalaman dan keberagaman talenta dalam skuad mereka.