Hangout

Menambah Berat Badan Saat Puasa Agar Tampil Berisi Ketika Lebaran, Mungkinkah?

Puasa termasuk saat Ramadan seringkali dianggap sebagai salah satu upaya untuk menurunkan berat badan. Lalu bagaimana bagi Anda yang ingin menaikkan berat badan saat puasa? Apakah Anda bisa tampil dengan tubuh lebih padat dan berisi saat Lebaran nanti?

Menambah berat badan sepertinya mudah. Program penambahan berat badan tampak seperti kesempatan untuk memanjakan diri. Anda tinggal makan yang enak-enak, banyak berlemak kemudian lama-lama tubuh akan bertambah berat. Tapi ternyata hal itu tidak mudah bagi sebagian orang. Apalagi saat bulan puasa.

Bagi siapapun yang ingin menaikkan berat badan, tentu harus makan lebih sering. Sementara saat bulan puasa harus menahan lapar dan haus setelah sahur hingga waktu berbuka puasa tiba, yakni kurang lebih selama 14 jam. Sementara waktu makan saat puasa sangat terbatas.

Mungkin dalam benak Anda, tinggal makan saja sebanyak-banyaknya saat berbuka dan makan sahur. Bisa makan daging, lemak, susu, atau junkfood. Namun harus Anda ingat, perjalanan untuk menambah berat badan tidak harus selalu tidak sehat. Jangan sampai, tujuan Anda menambah berat badan malah membuat sistem di dalam tubuh menjadi rusak.

Mengapa Sulit Gemuk?

Sama seperti jika terjadi kelebihan berat badan, penting untuk memahami penyebab yang mendasari mengapa tubuh sulit gemuk. Salah satunya orang yang mengalami hipertiroid. Penderita hipertiroid akan membakar apa pun yang Anda makan karena gangguan di tubuh.

Menurut Kementerian Kesehatan RI, hipertiroid atau kelenjar tiroid yang terlalu aktif, terjadi ketika kelenjar tiroid melepaskan terlalu banyak hormon dalam aliran darah sehingga mempercepat metabolisme tubuh. Hipertiroid cenderung terjadi karena faktor keturunan dalam keluarga, serta sering terjadi pada perempuan di usia muda.

Penyakit Graves adalah tipe utama Hipertiroid. Dalam keadaan ini, antibodi dalam darah mengaktifkan kelenjar tiroid, menyebabkan kelenjar membesar dan mengeluarkan terlalu banyak hormon tiroid. Tipe lain dari hipertiroid ditandai dengan adanya benjolan di kelenjar tiroid yang meningkatkan sekresi hormon tiroid dalam darah.

Selain itu tipe tubuh manusia memiliki tiga kategori utama yaitu ectomorph, mesomorph dan endomorph. Ectomorph adalah tipe tubuh yang memiliki tubuh kurus, bahu kecil, dada rata, dan struktur tulang halus. Sedangkan mesomorph adalah tipe tubuh yang memiliki bahu lebar, pinggang sempit, persendian relatif tipis, dan perut berotot bulat. Sementara endomorph adalah jenis tubuh yang memiliki penampilan lebih bulat, tulang rusuk tebal, lebar.

Bagi orang yang memiliki tipe tubuh ectomorph memiliki metabolisme yang tinggi. Metabolisme tinggi inilah yang membuat tubuh mengonsumsi lebih banyak kalori untuk menjalankan tugas sehari-hari menjaga tubuh.

Pada akhirnya sulit bagi tubuh ectomorph untuk menyimpan lemak dan dengan demikian sulit menambah berat badan. Jadi kuncinya adalah menurunkan laju metabolisme dan meningkatkan asupan makanan tentu saja yang bergizi seimbang.

Makan Banyak Saat Puasa

Beberapa tips dari Dokter Saddam Ismail, di channel YouTube-nya mungkin bisa membantu Anda yang ingin gemuk saat puasa. Berikut di antaranya:

1. Tetap olahraga

Banyak orang yang berfikir bahwa olahraga hanya dapat dilakukan pada seseorang yang ingin menurunkan berat badan. Nyatanya olahraga ini dapat menambah massa otot yang baik untuk menambah berat badan. Sehingga disarankan melakukan olahraga ketika menjelang waktu berbuka, agar tubuh tetap aman dalam melakukannya.

2. Jangan lewatkan waktu sahur

Banyak tantangan tersendiri ketika makan di waktu sahur, padahal di waktu tersebut merupakan salah satu cara untuk menambah berat badan saat puasa. Apabila tidak sahur tubuh akan cenderung lebih lemas dan kurang berenergi, karena asupan makanan tidak masuk pada tubuh. Sehingga kurang efektif dalam menambah berat badan.

3. Mengatur waktu minum

Mengatur waktu minum saat puasa itu sangat penting dalam menambah berat badan. Ketika terlalu banyak minum pada saat berbuka, apalagi sebelum makan akan membuat perut terasa kenyang. Sehingga otomatis akan makan sedikit.

4. Perbanyak kalori dan gizi

Saat ingin menambah berat badan disarankan untuk memperbanyak asupan kalori dan memperhatikan gizi serta nutrisi pada makanan. Tetapi juga tidak dianjurkan mengkonsumsi kalori terlalu banyak dalam satu waktu.

5. Memperhatikan waktu makan

Waktu makan harus Anda optimalkan di saat berbuka hingga waktu sahur. Anda dianjurkan untuk makan sedikit namun lebih sering pada periode tersebut.

Jadi sebaiknya Anda jangan putus asa. Anda bisa mencoba tips-tips tadi untuk menambah berat badan saat puasa. Sehingga bisa tampil lebih padat berisi saat Hari Raya Lebaran nanti. [ikh]

Back to top button