Market

Masyarakat Bergaji Kecil Punya Rumah, Sri Mulyani: Inilah Gotong Royong

Sabtu, 14 Jan 2023 – 14:42 WIB

Banyak Pasien IMF, Menkeu Ungkap ‘Kegentingan Memaksa’ Perppu Ciptaker? - inilah.com

Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati dalam CEO Banking Forum di Jakarta, Senin (9/1/2023). (Tangkapan Layar: Antara/Astrid Faidlatul Habibah)

Bagi masyarakat berpenghasilan rendah (MBR), punya rumah layak huni adalah mimpi besar. Karena, biaya membangun rumah dan lahan, cukup mahal. Di sinilah peran pemerintah mewujudkannya.

Dikutip dari akun instagram @smindrawati, Jakarta, Sabtu (14/1/2023), Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati menuliskan: “Rumah layak adalah kebutuhan dasar manusia untuk dapat hidup bermartabat. MBR menghadapi kesulitan memenuhi kebutuhan dasar.”

Kini, kaum MBR bisa bernafas lega. Karena, mimpi besarnya itu telah terwujud. Sepanjang 2010-2022, pemerintah melalui APBN menggelontorkan Rp175,36 triliun untuk membantu MBR punya rumah layak. Dana sebesar itu terbagi, sebagai berikut.

Sebesar Rp32,2 triliun anggaran Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) untuk membangun dan memperbaiki 1,139 juta rumah. Sebesar Rp79,9 triliun untuk likuiditas pembiayaan 1,169 juta rumah masyarakat berpenghasilan rendah. Sebesar Rp7,8 triliun penanaman modal di PT SMF untuk pembiayaan 421.650 unit rumah.

Tak berhenti di situ, pemerintah memberikan subsidi rumah dan bantuan uang muka kepada MBR. Pemerintah juga menambah modal BUMN, yakni BTN (Rp2,48 triliun) dan Perum Perumnas Rp1,57 triliun, agar mampu memenuhi kebutuhan pembiayaan perumahan MBR.

Dukungan pemerintah untuk pembangunan perumahan MBR ini, menurut Sri Mulyani, punya efek domino yang luar biasa terhadap perekonomian. Menyerap tenaga kerja serta menumbuhkan sektor usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM).

Selanjutnya, mantan direktur pelaksana World Bank ini, mengingatkan tentang sumber pendanaan dari bantuan perumahan MBR, adalah APBN. Berasal dari setoran pajak. Kelompok kaya membantu di bawahnya dengan membayar pajak. “Inilah gotong royong,” kata Sri Mulyani.

Beri Komentar (menggunakan Facebook)

Back to top button