News

Mahasiswa dan Santri NU Minta KPK Usut Tuntas Kasus ‘Kardus Durian’ Cak Imin

Puluhan demonstran dari Gerakan Mahasiswa dan Santri Nahdlatul Ulama (Gemas NU) menyambangi Gedung Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Mereka menuntut KPK segera menangkap Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar alias Cak Imin.

Mengenakan pakaian muslim dan berpeci seraya membentangkan poster yang berisi tuntutan aksi dan bendera merah putih, para demonstran juga membawa kardus durian.

“Segera usut tuntas kardus durian atas nama Muhaimin Iskandar yang masih biasa saja belum ditahan juga. Kenapa KPK diam-diam saja. Bukan kardus durian aja, ada kasus lain tentang Muhaimin Iskandar. Segera usut,” teriak salah seorang orator di Gedung KPK, Rabu (11/5/2022).

Gemas NU juga meminta Muhaimin untuk segera bertaubat dan meminta maaf kepada Ketua Umum PBNU Yahya Cholil Staquf karena dinilai telah mempermalukan keluarga besar Nahdliyin.

“Tangkap Muhaimin karena sudah mempermalukan NU,” ujarnya.

Sebelumnya, KPK mengaku akan mempelajari kembali kasus ‘kardus durian’ yang diduga menyeret Cak Imin.

“Saya kira ini kan perkara yang sudah cukup lama memang ya di KPK, kalau memang ada bukti-bukti saat itu sudah pasti dikembangkan. Kami analisis lebih lanjut kembali perkara-perkara yang dulu pernah ditangani KPK dimaksud,” kata Plt Juru Bicara KPK, Ali Fikri.

Back to top button