News

Gerindra Sebut Prabowo Terus Jaga Cak Imin Agar Tak Pindah ke Lain Hati

Rabu, 21 Jun 2023 – 21:58 WIB

1682676696761 - inilah.com

Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar atau akrab disapa Cak Imin (kanan) berjabat tangan dengan Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto di Rumah Kertanegara, Jakarta Selatan, Jumat (28/4/2023). (Foto: Inilah.com/Diana Rizky)

Wakil Ketua Umum (Waketum) Partai Gerindra Habiburokhman mengatakan pihaknya masih terbuka dengan semua masukan soal nama kandidat cawapres pendamping Prabowo Subianto. Sebab hingga kini Partai Gerindra masih terus melakukan penjajakan bersama PKB untuk menentukan siapa pasangan capres dan cawapres yang akan diusung.

“Ya kita masih lihat-lihat dulu Prabowo dan Gus Muhaimin Iskandar (Cak Imin), tentu menerima masukan dari banyak pihak, dari banyak orang,” jelas Habiburokhman di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta Pusat, Rabu (21/6/2023).

Dia mengatakan Partai Gerindra dan PKB khususnya Prabowo dan Muhaimin Iskandar (Cak Imin) masih melakukan komunikasi intensif soal masukan soal nama-nama cawapres.

“Komunikasi yang sangat intens. Sekarang kan Gus Muhaimin ke Mekkah, naik haji bersama-sama orang kepercayaannya Pak Prabowo, yaitu Dasco Ahmad,” imbuh dia.

Habiburokhman menjelaskan Partai Gerindra tetap akan menjaga komitmennya dengan PKB dalam pembentukan Koalisi Kebangkitan Indonesia Raya (KKIR). Sehingga Prabowo akan mengutamakan Cak Imin dalam memberikan masukan terkait nama cawapres 2024.

“Pokoknya mereka barengan terus. Makan siang, makan malam, ibadah tuh bareng. Jadi saling update dan saling jaga lah. Kita jagain lah Cak Imin jangan sampai ke lain hati,” tambah dia.

Beri Komentar (menggunakan Facebook)

Back to top button