Arena

Korea Open 2022: Hajar Wakil India, Jonatan Christie Raih Tiket Final

Tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie atau akrab disapa Jojo sukses melangkah ke partai puncak Korea Open 2022 usai mengandaskan perlawanan pebulutangkis India, Kidambi Srikanth dalam dua gim langsung 21-19 dan 21-16.

Bertanding di Palma Indoor Stadium, Suncheon, Sabtu (9/4/2022), Jojo harus bekerja ekstra membenamkan wakil India dalam laga panjang yang tembus hingga 50 menit.

Mungkin anda suka

Jojo mengawali pertandingan dengan cukup lambat bahkan beberapa kali ia sempat tertinggal pada skor 2-5,8-9, dan 15-17. Namun, hal itu rupanya tak mengendorkan permainan Jojo.

Perlahan tapi pasti, Jojo mulai menempel ketat perolehan poin Kidambi, hingga meraih tiga poin beruntun dengan skor keunggulan 20-18.

Wakil India itu sempat kembali menambah satu poin 20-19, sayangnya Jojo tak ingin berlama-lama hingga menyudahi gim pertama dengan kemenangan 21-19.

Pada gim kedua, Jojo mulai menemukan ritme permainannya kendati Srikanth masih terus mencoba menyudutkan. Pebulutangkis asal India sempat berbalik unggul lalu memimpin di angka 13-14 setelah torehan tiga poin berturut-turut berkat kelengahan Jojo.

Melihat torehan tersebut, Jojo langsung menyalak dengan mencuri enam poin secara beruntun hingga mendominasi laga 19-14. Unggul jauh, Jojo tak ingin melewatkan kesempatan, meski Kidambi sempat mengejar dua angka, Jojo mampu menyudahi perlawanan wakil India dengan skor akhir di gim kedua 21-16.

Pertemuan ini sejatinya menjadi laga ulangan Swiss Terbuka 2022 yang dimenangkan oleh Jojo. Dengan kemenangan di Korea Terbuka 2022, maka rekor pertemuan kedua pemain ini pun diungguli oleh Jonatan menjadi 5-4.

Di partai puncak, Jojo masih akan menunggu lawan di partai semifinal kedua yang mempertemukan Victor Svendsen dari Denmark, dengan wakil China, Weng Hong Yang.

Jojo menjadi wakil Indonesia kedua yang tampil di partai puncak Korea Open 2022. Sebelumnya, ganda putra Fajar/Rian juga memastikan langkah mereka lolos ke partai final. Fajar/Rian meluncur ke partai final dengan menyudahi perlawanan Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana dua gim langsung 21-12, 21-9

Beri Komentar (menggunakan Facebook)

Back to top button