Hangout

Komunitas Tamiya ATR Gelar lomba Mini 4WD Kelas Side Damper

Kondisi pandemi membuat beragam aktivitas menjadi terbatas namun tidak dengan kreativitas. Terkadang kreativitas muncul di kondisi yang terbatas. Komunitas Tamiya ATR, Mini 4WD Tamiya Tekno ATR aktif membuat event balap mini 4WD dari sejak tahun 2015. Komunitas tesebut juga jadi salah satu event organizer Mini 4WD di Indonesia yang menjadi pionir dalam mengembangkan kelas basic plug n play bernama Side Damper.

Komunitas mini 4WD Tamiya Tekno ATR yang juga didukung oleh Transmart Puri Indah, Never Too Lavish, media partner Inilah.com mengadakan acara lomba mini 4WD kelas Side Damper Gathering 2022, baru-baru ini.

Lomba tersebut dengan total hadiah Rp3 juta yang sekiranya dapat menjadi motivasi para peserta berlomba menjadi juaranya.

“Kelas Side Damper yang kita ketahui saat ini sedang naik daun sekaligus menjadi entry level untuk para penikmat dan pembalap mini 4WD. Kini kelas Side Damper juga menjadi kelas paling ramai dan dinikmati sehingga event lomba tersebut dapat membantu meramaikan venue Transmart Puri ini, terutama di masa setelah pandemi sekarang ini,” ucap Suma selaku promotor acara.

“Keren, ramai dan seru acaranya. Dua trek juga disediakan agar antrian balap tidak terlalu padat dan tetap prokes,” kata Race Marshall, Defa.

Adanya lomba ini bisa menjadi tanda bahwa komunitas Mini 4WD masih ada dan justru semakin ramai diminati oleh masyarakat pada tahun 2022 ini sambung Salman, selaku Juru Scrut di event tersebut.

Salman menambahkan, kreatifitas dan inovasi bisa tercipta kapan saja, seperti kelas Side Damper Mini 4WD ini walaupun basic plug n play namun tiada henti berinovasi dalam menyeting mobil agar dapat menang dan juara. Tahun 2020 lalu Side Damper Class lahir dan kini Mini 4WD kembali menjadi salah satu hobi yang juga digandrungi oleh anak kecil hingga dewasa.

Terbukti Juara 1 dari acara ini adalah pembalap cilik Rigen (8 tahun) yang ditemani oleh Ayahnya, sedangkan juara 2 dimenangkan oleh pembalap senior Donny dan juara 3 Imam. Untuk waktu tercepat di trek 1 dicatat oleh Nicko dan di trek 2 oleh Dimas. Khusus hadiah juara 1 dan 2 yang mendapatkan merchandise berupa kaos dan topi merek Vish disponsori oleh Never Too Lavish.

ATR berharap kerja sama ini akan terus terjalin dan terus melahirkan acara lomba berkualitas di Jakarta khususnya Jakarta Barat.

Beri Komentar (menggunakan Facebook)

Mia Umi Kartikawati

Redaktur, traveller, penikmat senja, musik, film, a jurnalist, content creator enthusiast, food lovers, a mom who really love kids. Terus belajar untuk berbagi dan bersyukur dalam jalani hidup agar bisa mendapat berkah.
Back to top button