News

Komisi III DPR: Penembakan Brigadir J ‘Kado’ Ulang Tahun Polri

Hut polri brigadir j ferdy sambo - inilah.com

Anggota Komisi III DPR RI Trimedya Pandjaitan menyebut insiden nahas di rumah Kadiv Propam Polri Irjen Ferdy Sambo yang menewaskan Brigadir J merupakan salah satu ‘kado’ Hari Ulang Tahun (HUT) Polri ke-76.

“Ini saya kira adalah kado ulang tahun Polri yang kurang bagus,” kata Trimedya dalam diskusi Rumah Kebudayaan Nusantara (RKN) Sabtu (16/7/2022) sore.

Tepat sepekan setelah Bhayangkara Polri merayakan HUT ke-76, pada 1 Juli 2022, sebuah tragedi meggemparkan justru mengemuka di institusi Kepolisian.

Seorang Brigadir Polisi (Brigpol) J alias Nopryansah Yoshua Hutabarat harus meregang nyawa secara mengenaskan di rumah dinas Irjen Ferdy Sambo di Kompleks Polri, Duren Tiga, Jakarta Selatan.

Brigpol J tewas oleh peluru yang keluar dari pistol ajudan Bharada E, ajudan Irjen Ferdy Sambo

Saat ini, Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo telah membentuk tim gabungan yang dipimpin Wakapolri Komjen Pol Gatot Eddy Pramono untuk mengusut kasus penembakan yang menewaskan Brigadir J.

“Mudah-mudahanan ini karena sudah hampir satu minggu, minggu depan sudah ada titik terang dari tim khsusus ini. Supaya masyarakat percaya,” ujar politikus PDI Perjuangan itu.

Tim gabungan bentukan Kapolri terdiri dari unsur internal dan eksternal termasuk Kompolnas dan Komnas HAM. Namun Komnas HAM menolak masuk dalam tim gabungan khusus.

“Saya pribadi berharap dari tim khusus ini, walaupun saya menyanyangkan Komnas HAM keluar padahal kalo di situ mereka bisa tau,” tandas pria yang akrab disapa Trimed itu.

Back to top button