Arena

Kalah 21-8, Ginting Bikin Dag-Dig-Dug Jelang Olimpiade


Anthony Sinisuka Ginting menyebut kerap melakukan kesalahan sendiri hingga sulit keluar dari tekanan sebagai biang kekalahannya di babak awal Indonesia Open 2024.

Ginting kalah melawan Kenta Nishimoto 21-17, 21-11, dan 21-8! yak Ginting yang merupakan unggulan ketujuh, dibuat tak berdaya di hadapan publik Istora kalah menyakitkan 21-8 di gim penentuan.

Hasil ini tentu membuat khawatir performa Ginting jelang Olimpiade Paris bulan depan. Padahal selama tur asia, Ginting sudah pilih-pilih turnamen untuk menjaga stamina, sekaligus mental bertanding jelang olimpiade.

“Nanti diskusi lagi sama semua tim yang terlibat buat Olimpiade tentang beberapa turnamen terakhir ini kan saya sendiri juga ga puas. Pasti apa ya, pasti nanti ada diskusi lagi,” kata Ginting usai laga.

Ginting berencana tampil di Australia Open 11-16 Juni mendatang untuk bekal terakhirnya sebelum Olimpiade Paris.

Sebelum Indoensia Open, Ginting juga early exit di Singapore Open setelah dikalahkan Leong Jun Hao.

Ginting mengaku kekalahan ini sedikit mengganggu persiapannya sebelum berlaga di Olimpiade Paris 2024, termasuk berpotensi mempengaruhi peringkatnya di turnamen empat tahunan itu.

Meski demikian, ia menegaskan tidak ingin membiarkan kekalahannya ini mengganggu ajang yang ia nanti-nantikan tersebut.

“Ya, jujur kalo ditanya semua pertanyaan, gak tau juga jawabannya gimana, tapi memang pasti berpengaruh, tapi gak mau terlalu mikirin ke sana juga,” katanya.

Back to top button