News

Jeritan Kesulitan Hidup Pengemudi Ojol, Demo Diwarnai Aksi Tusuk Wajah

Massa pengemudi ojek online atau ojol mendatangi kawasan Patung Kuda, Jakarta Pusat, Jumat (9/9/2022) untuk menggelar demonstrasi.

Mereka tiba sekitar pukul 14.00 WIB dengan mengenakan berbagai atribut serta membawa bendera dan banner berisi sejumlah tuntutan untuk bisa keluar dari berbagai kesulitan hidup yang mengimpit mereka.

Selain itu, seorang massa aksi mengekspresikan dirinya dengan trik menusuk wajahnya dengan besi kecil yang panjang.

Adapun tuntutan yang mereka sampaikan ialah negara memberikan payung hukum dengan melegalkan ojek online melalui undang-undang.

“Tarif ojol, berikan wewenangnya kepada daerah atau provinsi,” kata orator, Jumat (9/9/2022).

Selain itu, mereka juga menuntut agar biaya sewa bisa diturunkan hingga maksimal 10 persen.

Terakhir, para pengemudi ojek online mendesak agar negara memberikan subsidi bahan bakar minyak (BBM) sebesar 30 persen kepada mereka.

Penyampaian aspirasi massa yang tergabung dari berbagai komunitas pengemudi ojek online itu diawali dengan pemutaran beberapa lagu.

Beri Komentar (menggunakan Facebook)

Back to top button